Hadiah Simpedes BRI Wonosobo Mencapai Rp639,9 Juta

Hadiah Simpedes BRI Wonosobo Mencapai Rp639,9 Juta

UNDIAN. Penarikan undian hadiah Simpedes periode I tahun 2022 digelar di Atrium Pasar Induk Wonosobo berlangsung meriah, kemarin (3/12).(foto : Agus Supriyadi/Wonosobo ekspres)--Magelangekspres.com

WONOSOBO, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID- Penarikan undian hadiah Simpedes periode I tahun 2022 berlangsung meriah, kemarin (3/12). Pengundian yang digelar di Atrium Pasar Induk Wonosobo itu, menghadirkan banyak kegiatan hiburan dan pentas seni. BRI memberikan grand prize berupa satu unit mobil Suzuki Ertiga.

“Dua tahun lalu sejak pandemi covid kita tidak bisa gelar kegiatan ini, sekarang setelah kebijakan pemerintah lebih longgar kita bisa gelar kembali, kita bertemu langsung dengan mitra dan nasabah. Kegiatan kali ini bukan sekadar undian tapi juga sarana komunikasi kita mensosialisasikan produk berbasis digitalisasi,” ungkap Pimpinan Cabang BRI Wonosobo, Indra Budi Samiadji.

Menurutnya, BRI Kanca Wonosobo sengaja menggelar acara di Atrium Pasar Induk Wonosobo yang baru, agar lebih dekat dengan masyarakat. Sebab acara yang digelar di pasar tidak perlu ada hal yang spesial, lebih terbuka, semua bisa datang dan gabung.

“ Di pasar, semua bisa datang, bisa gabung, acara menjadi milik semua,” katanya.

Dijelaskan bahwa BRI Wonosobo menargetkan, peningkatan inklusi keuangan, serta mendorong transaksi lebih tinggi dan menjadi rekan dan teman menjadi bagi pelaku UMKM, melalui pendampingan prospek usaha.

“Pasar pelaku UMKM harus diperluas, untuk memudahkan proses transaksi, UMKM Wonosobo juga harus dikenalkan transaksi non tunai, karena selama ini pemahaman transaksi masih sebatas uang tunai,” ucapnya.

Penarikan undian Simpedes kali ini dengan total hadiah Rp639,9 juta dengan hadiah utama grand prize I berupa 1 unit mobil Suzuki Ertiga, hadiah utama I berupa 2 unit sepeda motor PCX 160 CBS, dan hadiah utama II berupa 11 unit sepeda motor Honda Beat Sporty CBS.

Selain itu ada puluhan hadiah biasa dan hadiah hiburan berupa, TV, kulkas dan cosmos. Dari hasil pengundian secara terbuka, untuk grand prize berupa mobil Suzuki Ertiga berhasil dimenangkan oleh Ninik Suryani nasabah Unit Wonosobo Ruko.

Kantor Cabang BRI Wonosobo pada posisi 30 November 2022 mampu menghimpun dana masyarakat dari tabungan Simpedes, sebesar Rp961 miliar dengan jumlah rekening mencapai 420.873 dan penyaluran kredit umum pedesaan sebesar Rp343 miliar, dengan jumlah debitur sebanyak 9.938 orang.

Penyaluran kredit usaha rakyat mikro sebesar Rp871 miliar dengan jumlah debitur sebanyak 41.166 orang dan dengan demikian BRI Cabang Wonosobo telah menyalurkan kredit usaha mikro sebesar Rp1,214 triliun dengan jumlah debitur mencapai 51.104 orang.

BRI Kanca Wonosobo mempunyai 1 KCP, 19 BRI unit, 1 kantor kas, 18 ATM, 23 CRM dan EDC yang sudah terpasang di banyak mercant Wonosobo untuk memudahkan para nasabah dan mitra kerja bertransaksi.

BRI juga menyukseskan program pemerintah antara lain penyaluran subsidi pupuk, dalam bentuk kartu tani yang berjumlah kurang lebih 88 ribu kartu tani untuk Kabupaten Wonosobo dengan jumlah kios pupuk lengkap ( KPL) 77 unit untuk dilengkapi EDC electronik data capture, PIP dan PKH. (gus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelangekspres.com