TEMANGGUNG, MAGELANGEKSPRES.COM - Sebanyak 884 orang CPNS Kabupaten Temanggung golongan II dan III mengikuti pelatihan dasar (Latsar) sebagai bentuk kerjasama antara Pemkab Temanggung dengan Pusat Pengembangan SDM Kemendagri Regional Yogyakarta, Badan Pengembangan SDM Daerah Provinsi Jawa Tengah, di Graha Bhumi Phala. Yakni terdiri atas 373 CPNS golongan III dan 511 CPNS golongan II, terbagi dalam 21 angkatan yang akan dilaksanakn dari tanggal 10 Mei sampai 7 Desember 2022. Harapannya, dengan pelatihan ini,ke depan mereka bisa menjadi ASN yang mampu melayani masyarakat secara profesional. Pasalnya, selama masih berstatus CPNS artinya mereka masih harus melewati masa percobaan, sebelum akhirnya dinyatakan layak menjadi Pegawai Negeri Sipil. Menurut Sekretaris BKPSDM Kabupaten Temanggung, Sutrisno, instansi pemerintah wajib memberikan pelatihan dasar kepada para calon PNS, melalui pendidikan dan pelatihan terintegrasi untuk membangun integritas, kejujuran, semangat, motivasi nasionalisme, kebangsaan berkarakter yang unggul dan bertanggung jawab, serta memperkuat kompetensi bidang. "Prosesnya dipadukan melalui pembelajaran tatap muka di dalam kelas, dengan proses secara daring di empat titik lokasi, yakni di Lab BPKSDM, BLK, Dinas Pendidikan, dan SKB. Pelatihan klasikalnya dilakukan di Soropadan Pringsurat," urainya. Sementara itu, Kabid Manajerial BKPSDM Provinsi Jawa Tengah, Andik Asyafi'i, menyebut, Latsar dengan pola kerja sama ini adalah sebuah terobosan yang dilakukan Pemkab Temanggung guna mewujudkan harapan membentuk PNS berkelas dunia sekaligus mampu memberikan kontribusi bagi bangsa dan negara. Lanjutnya, berdasar UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara, CPNS wajib mengikuti masa percobaan melalui pendidikan dan pelatihan yang terintegrasi selama maksimal satu tahun. "Harapannya mampu membentuk Pegawai Negeri Sipil profesional, berkarakter,” pintanya. Bupati Temanggung, HM Al Khadziq, menuturkan, momentum diangkat sebagai PNS membuat semua berubah karena memiliki tanggung jawab. Harus lebih disiplin, harus menjaga etika tingkah laku, karena Pegawai Negeri menjadi cerminan atau contoh masyarakat. Adanya pegawai baru juga diharapkan mampu menjadikan Pemkab Temanggung akan semakin bisa memberikan pelayanan lebih baik kepada masyarakat, dan menjalankan tugas sebaik-baiknya guna menyelesaikan berbagai persoalan yang ada. "Anda direkrut menggunakan pajak rakyat Temanggung, Anda dididik, dibayar menggunakan dana yang berasal dari keringat rakyat Temanggung. Hargai rakyat, ada hak rakyat di dalam diri Anda semua, maka tetapkan hati agar Temanggung tambah maju,” pesannya. (riz)
884 CPNS di Temanggung Ikuti Latsar. Inilah Harapan Bupati HM Al Khadziq...
Selasa 10-05-2022,14:57 WIB
Editor : ME
Kategori :