Aliansi Buruh Tani Adil Makmur Klaten Dukung Gus Muhaimin Jadi Presiden 2024, Ini Alasannya

Kamis 17-02-2022,21:11 WIB
Editor : ME

KLATEN, MAGELANGEKSPRES.COM - Aliansi Buruh Tani Adil Makmur Klaten mendukung Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin untuk menjadi Presiden 2024. Hal itu dinyatakan lewat deklarasi yang dilakukan pada acara silaturahmi buruh tani di salah satu rumah makan di Desa Beku, Kecamatan Karanganom, Jumat (11/1/2022) siang. Dalam pembacaan naskah deklarasi itu, Aliansi Buruh Tani Adil Makmur menyatakan tiga hal. Pertama, menjunjung tinggi cita-cita luhur para pendiri bangsa demi terwujudnya kesejahteraan dan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia. Kedua, menyatakan dan mendukung kepada Gus Muhaimin sebagai Presiden Republik Indonesia Tahun 2024-2029. Terakhir, semoga Allah merestui niat baik tersebut. "Kenapa kita menampilkan sosok Gus Muhaimin karena diharapkan kedepan bisa menangani dampak dari pandemi Covid-19. Salah satunya menurunnya ekonomi," ucap Koordinator Aliansi Buruh Tani Adil Makmur Klaten, Hari Widodo. Lebih lanjut, Hari menjelaskan, salah satu sektor diandalkan yang terdampak pandemi Covid-19 adalah pertanian. Maka itu diharapkan sosok Gus Muhaimin bisa membenahi berbagai persoalan dan kesulitan yang dihadapi para petani. Salah satunya terkait akan kebutuhan pupuk. "Kita harapkan dengan majunya Gus Muhaimin menjadi Presiden 2024 bisa memperbaiki perekonomian kita. Terlebih lagi di sektor pertanian juga," ucapnya. Aliansi Buruh Tani Makmur Adil Klaten memang sudah mantap menyatakan dukungannya terhadap Gus Muhaimin untuk menjadi Presdien 2024. Mengingat sosoknya selama ini yang dekat dengan rakyat. Ditambah Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu memiliki latarbelakang dari pesantren. Sementara itu, salah satu peserta silaturahmi, Rohman mengungkapkan jika kondisi Indonesia saat ini di tengah pandemi Covid-19 menjadi momentum yang tepat untuk memunculkan tokoh Gus Muhaimin sebagai Presiden 2024. "Gus Muhaimin sebagai salah satu tokoh Indonesia yang sampai saat ini konsisten dalam menyerap aspirasi masyarakat lewat berbagai media. Menurut saya, Gus Muhaimin bisa mewujudkan apa yang menjadi cita-cita kami," ucapnya. Rohman yakin dengan berbagai keunggulan yang dimiliki pada sosok Gus Muhaimin menjadikan layak dan mampu memimpin Indonesia kedepannya. Terutama dalam pembenahan di sektor ekonomi akibat terdampak pandemi Covid-19. Menurut Rohman, Gus Muhaimin sosok tokoh nasional yang kontekstual dan layak disandingkan dengan siapapun nanti Wakil Presiden nya. "Pengalaman sosial politik Gus Muhaimin cocok jadi presiden RI 2024 karena lama mengarungi lintas batas etnis agama sosial kebudayaan," tutur Rohman.(adv)

Tags :
Kategori :

Terkait