Artos Mall Kembali Gelar Multiproduct Exhibition

Sabtu 31-08-2019,02:11 WIB
Editor : ME

MAGELANG– Sejak Rabu (28/8) kemarin, Artos Mall kembali menggelar Multiproduct Exhibition dengan tema September Ceria. Produk yang dipamerkan dalam pameran kali ini antara lain fashion, furniture, dan mainan anak. Acara ini masih berlangsung hingga tanggal 16 September  2019 mendatang di Atrium Artos Mall. Dalam pameran ini memberikan harga menarik bagi aneka produk yang di pamerkan untuk melengkapi kebutuhan masyarakat Magelang. Berbagai macam produk dari merek-merek ternama dihadirkan mulai dari baju batik, baju anak, baju muslim, kerudung, baju dewasa, dompet, tas, accessories, dan furniture. Peserta pameran kali ini antara lain CV. Nusantara Kreatif, Kata Batic. Upsocks, Oneda Bags, Anggi Kidz, Kidshop, Cordialita, Vemos, Toys Master, Shinta, Safira Butik, Celcius dan Flies. Selain produk-produk yang menarik, pameran ini menghadirkan harga spesial dan juga potongan diskon dari 25% hingga 75%. “Harapannya dengan adanya pameran ini dapat memberi kesempatan bagi para pengunjung untuk membeli berbagai macam- macam produk yang ada di pameran ini dengan banyaknya pilihan produk yang ada untuk dapat memenuhi kebutuhan para pengunjung setiap bulannya,“ Kata Keke Meidy selaku Public Relation Artos Mall. Disebutkan, multiproduk ini memang rutin diselenggarakan oleh Artos Mall setiap bulannya. Jenis produk yang ditawarkan pun berganti-ganti sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Selain pameran multiproduk ini, akan ada beberapa even yang meramaikan Artos Mall selama bulan September. Seperti Lomba Fashion Show Anak dengan Tema Karya Untuk Ibu Pertiwi pada 14 September, Kemudian ada Malam Penganugerahan Duta Wisata Kabupaten Magelang pada 20 September dan Juga ada International Cat Show pada 28-29 September mendatang. “Dengan adanya rangkaian berbagai event selama bulan September ini diharapkan dapat meningkatkan traffic pengunjung dari Artos Mall dan juga menyuguhkan acara yang menarik bagi pengunjung dan masyarakat,” sebut Keke. (*)  

Tags :
Kategori :

Terkait