MAGELANGEKSPRES.COM,SECANG - Perkembangan teknologi memberikan efek tersendiri bagi kehidupan manusia. Kemudahan dalam mengakses informasi bisa dirasakan siapa saja, tak terkecuali oleh anak-anak. Pola asuh orang tua zaman dahulu tentu akan berbeda dengan orang tua zaman sekarang. Melihat fenomema tersebut, SDIT Alam Al-Hikmah Secang, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah menyelenggarakan seminar di halaman sekolah, Sabtu (1/2/2020). Tema yang diusung adalah Smart Digital Parenting. Kegiatan ini untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman terutama kepada orang tua agar bisa menangani dan mendampingi anaknya di era digital. Adapun pematerinya, Praktisi Pendidikan Inklusi dan Pendampingan Keluarga serta selaku Direktur Wisesa Consulting Yogyakarta, Admila Rosada. Kepala SDIT Alam Al Hikmah Secang, Rahmawati Wulan Yuliati mengatakan, acara tersebut biasanya diselenggarakan 1 tahun sekali. Hanya saja untuk acara ini tergolong acara yang besar. Baca Juga Bayar Pesanan 800 Pintu Galvalum Pakai Cek Kosong, Pelaku Dicokok Polisi “Jadi di sekolah ini ada acara yang besar dan acara yang kecil. Tapi dalam 1 tahun itu tidak mesti besar. Kadang acaranya hanya bersama wali murid saja yang biasanya diadakan di masjid. Tapi untuk tahun ni kami memang mengadakan event yang besar,” katanya. Ketua panitia kegiatan, Zaenati Istikharoh menuturkan, tema itu dipilih, sebenarnya orang tua juga tahu kalau gadget itu ada sisi positif dan negatifnya. Kadang sebagai salah satu solusi singkat agar anak diam. Tapi kemudian mereka lama-lama menyadari kalau ternyata gadget atau gawai itu ternyata banyak sisi negatifnya. “Cuma ya kembali lagi keorang tua, karena kita tahu kalau orang tua itu biasanya sibuk kerja. Akhirnyakan membiarkan anaknya. Itu akhirnya anak akan ada masalah sama belajarnya,” tuturnya Zaenati berharap, dengan adanya acara tersebut orang tua menjadi sadar bahwa dengan adanya fenomena perkembangan teknologi, orang tua menjadi fokus kependidikan anak tidak kemudian menyerahkan tanggung jawab sepenuhnya kepihak sekolah. Salah satu wali murid, Ida Nurhayati mengaku, sangat senang dengan acara yang diadakan sekolah karena dapat menambah wawasan bagi dirinya. “Menurut saya ini kegiatan yang sangat-sangat bermanfaat, terutama untuk saya pribadi sebagai orang tua. Sangat butuh informasi atau ilmu yang harus selalu dikembangkan atau diupdate. Kita tahu sendiri setiap anak punya karakter punya potensi yang berbeda-bada. Jadi kitapun sebagai orang tua jangan sampai kalah dengan perkembangan anak. Kita harus mengikuti dengan perkembangan anak dengan baik dan secara tepat,” ungkapnya. Ida berharap agar kedepan sekolah harus lebih sering mengadakan kegiatan semacam itu karena dapat menambah ilmu bagi orang tua. Dalam acara ini selain dihadiri oleh guru dan wali murid juga dihadiri oleh Camat Secang, Ketua Yayasan serta masyarakat sekitar. (shopno)
Bijak Mendidik Anak, Ajak Wali Murid Dampingi Anak saat Gunakan Teknologi
Senin 03-02-2020,06:47 WIB
Editor : ME
Kategori :