MAGELANGEKSPRES.COMWONOSOBO – Kepengurusan Dewan Pengurus Cabang (DPC) Perguruan Pencak Silat Beladiri Tangan Kosong (Betako) Merpati Putih Kabupaten Wonosobo dihelat di aula Wonoboga, Minggu (27/9). Hal ini menjadi tonggak pertama kepengurusan untuk periode 2020-2024. Kepengurusan perdana tersebut sekaligus menandai kiprah para perintis Perguruan Merpati Putih sejak masa awal dibentuknya Kelompok Latihan (Kolat) yang menginduk di Cabang Banyumas. Diungkapkan Ketua DPC Banyumas, Dwi Nugroho, sejak 2013, Kolat Wonosobo sudah mulai mengikuti berbagai pertandingan termasuk popda dan mendulang prestasi. “Sejak masih menginduk ke Banyumas, Kolat Wonosobo ini prestasinya bagus. Untuk menjadi cabang sebenarnya sudah dirintis sejak 2015 dan kini resmi jadi DPC Wonosobo. Harapannya pengukuhan ini bisa beri kontribusi lebih dari prestasi hingga aktifitas lain yang bermanfaat bagi masyarakat. Kami dari Banyumas akan tetap terbuka untuk arahan dan bimbingan yang dibutuhkan,” ungkapnya ketika membuka kegiatan. Baca juga Seluruh Nakes Puskesmas Jalani Tes Swab, Pasca Kasus 5 Nakes Dinyatakan Positif Corona Senada, Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia Wonosobo, Sumekto Hendro mengungkapkan, pihak IPSI sudah mencatatkan keberadaan Perguruan Merpati Putih sejak sebelum adanya DPC dan harapannya bisa terus mendulang prestasi. “Kami bangga dengan adanya Merpati Putih yang di usianya yang cukup muda di Wonosobo tapi kiprahnya tidak kalah dari perguruan lain. Pencak silat di Wonosobo tergolong unik karena bisa berkolaborasi dan hubungannya sangat baik. Bahkan bisa titip di perguruan lain. Mari prioritaskan anak-anak untuk bisa berkembang, utamakan prestasi untuk anak didik kita,” tuturnya. Menilik prestasi Wonosobo juga tak lepas dari kegiatan tahun lalu sebagai pusat kegiatan haornas Jawa Tengag di mana IPSI menampilkan pencak silat masal dengan 500 personel dari seluruh perguruan. Diungkapkan perwakilan Pengda Jateng Supriyadi bahwa kerjasama dengan perguruan lain adalah hal yang harus dijaga dan untuk terus memajukan organisasi. “Teman-teman harus mampu bekerja sama intern dan dengan perguruan lain. Sumbang tenaga dan pikiran untuk Merpati Putih dan pencak silat Wonosobo. Kita adalah bagian dari banyak perguruan yang ada. Dulu diawali 3 orang berlatih di Wonosobo dan kini sudah ada DPC,” tuturnya. Mengapresiasi pelantikan Anggota Kehormatan, Wabup Agus Subagiyo juga berpesan agar organisasi menjadi ajang untuk pengembangan prestasi yang nyata. Anggota kehormatan yang turut dikukuhkan selain Wabup termasuk Komandan Kodim 0707, Kapolres Wonosobo bersama, Dr Musofa, dan ketua Koni Wonosobo. “Sebagai pengurus kita patut punya rasa memiliki dan bertanggung jawab atas apa yang kita kerjakan. Jangan buat organisasi selesai di papan nama,” pesan Wabup. (win)
DPC PPS Betako Merpati Putih Dikukuhkan, Angkat Anggota Kehormatan
Senin 28-09-2020,02:10 WIB
Editor : ME
Kategori :