Pengurus PWI Kabupaten Magelang Dilantik, Keprofesionalitas Wartawan Dilandasi Moralitas dan Hati Nurani

Kamis 28-01-2021,02:08 WIB
Editor : ME

MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG - Ketua PWI Provinsi Jawa Tengah, Amir Machmud NS mengungkapkan, kode etik jurnalistik, sangat penting karena dalam Uji Kompetensi Wartawan (UKW) mensyaratkan mata uji kode etik jurnalistik dan hukum pers. \"Hal tersebut merupakan detail bagaimana kita menerapkan praktik keprofesionalan wartawan dilandasi oleh moralitas dan hati nurani. Secara teknis penerapannya bagaimana memberitakan anak di bawah umur,  pemberitaan ramah anak, masalah jender kesetaraan, difabel, kemiskinan dan memperlakukan narasumber,\" ucap Amir dalam kegiatan Pelantikan Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Kabupaten Magelang periode 2020 - 2023, bertempat di Pendopo drh Soepardi Komplek Setda Kabupaten Magelang. Amir menambahkan, kode etik landasan moral yang sangat penting, terdapat 400 lebih pengaduan ke Pokja Dewan Pers oleh masyarakat yang dirugikan oleh pemberitaan. Ironisnya mayoritas wartawan yang melanggar sudah mengikuti UKW. \"Melalui UU No 40 Tahun 1999 yang merupakan peralihan dari UU No 81 Tahun 1982, merupakan era keterbukaan wartawan dan media bisa mengatur dirinya sendiri melalui UU tersebut. UU tidak hanya melindungi wartawan dan media tetapi juga mengadvokasi masyarakat yang dirugikan pemberitaan oleh wartawan dan media. Advokasi terbaik adalah dengan profesionalisme bagi wartawan, karena akan melindungi semuanya (wartawan, media dan masyarakat),\" terang Amir. Baca Juga Tak Sesuai Kesepakatan, Pemdes Sukarejo dan PDAM Bahas MoU Amir menambahkan, usai pelantikan kegiatan dilanjutkan dengan orientasi kewartawanan, adalah bukti tingkatkan kapasitas anggotanya. Betujuan untuk tingkatkan profesionalitas wartawan sebagai profesi tingkatkan kinerja kewartawanan. \"Orientasi reguler digelar secara rutin keliling berbagai daerah. Rekuitment diikuti pemahaman pengenalan kemediaan, supaya tidak buta. Dengan adanya PWI dan wartawan adalah harapan masyarakat, karena bagian dari mensejahterakan bangsa ini,\" imbuh Amir. Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Daerah Kabupaten Magelang, Adi Waryanto, membacakan pidato Bupati Magelang, Zaenal Arifin, menyampaikan selamat atas pengurus dan Ketua PWI yang dilantik. Selain itu Adi mengatakan Pemda dan Pers telah lama bersinergi dan kolaborasi. \"Tanpa adanya pers hasil pembangunan pemerintah tidak tersampaikan kepada masyarakat. Termasuk saat Pandemi Covid 19, Pers turut mengedukasi masyarakat agar patuh terhadap protokol kesehatan,\" ucap Adi. Adapun pengurus yang dilantik adalah, Ketua PWI Kabupaten Magelang Bagyo Harsono, Wakil ketua l, Dimas Agus Purnomo, Sekretaris Ali Subchi, Wakil Sekretaris Sholikhah Ambar Pratiwi, Bendahara Dian Nurlita, Wakil Bendahara Chandra Yoga Kusuma. Sie Organisasi 1. Yeremia Eka Soedjono

  1. Rendika Ferri Kurniawan. Sie Pembelaan Wartawan 1. Azis Dwiyanto. 2. Bayu Sapta Nugraha. Sie Pendidikan 1. Fany Rahmawati. 2. Angga Haksoro Hadi. Sie Kesejahteraan 1. Wiwit Puryanto, 2. Dharma Wijaya. 3. Eko Susanto Sie Multimedia 1. Agus Munasir 2. Govinda. Sie Wartawan Olahraga 1. Eko Priyono 2. Miftakhul Hayu.(cha)
Tags :
Kategori :

Terkait