Pesepeda Serbu Alun-alun Wonosobo

Selasa 14-07-2020,01:49 WIB
Editor : ME

MAGELANGEKSPRES.COM,WONOSOBO – Meskipun masa pandemi belum juga tuntas, namun suasana alun-alun kota sudah mulai ramai dikunjungi masyarakat. Selain mereka yang berolahraga seperti jalan kaki maupun jogging, ternyata ratusan pesepeda terlihat berkumpul di gerbang pendopo kabupaten hingga sepanjang jalan kawasan alun-alun pada Minggu (12/7) lalu. Menurut salah satu warga, A Rozikin, momen hari Minggu memang dimanfaatkannya untuk bersepeda di kawasan kota dan berkumpul dengan sesama pesepeda di alun-alun. “Meskipun sebentar saja, sejam-dua jam lumayan juga untuk refreshing. Tapi saya juga kaget yang kumpul cukup banyak dan ada juga yang tidak memakai masker,” ungkapnya. Selain menemui temannya sesama pesepeda, Rozikin mengaku kangen dengan suasana alun-alun di hari minggu. Meskipun saat ini pedagang kaki lima (PKL) masih belum boleh berjualan di kawasan alun-alun, namun para pengunjung sudah mulai memadati area taman Kartini yang dipenuhi pedagang. “Kalau hari ini sudah dibuka penutupnya jadi bisa masuk di jalan ini (area alun-alun) dan memang tadi ada Satpol PP yang keliling mengingatkan untuk tetap memakai masker. Semoga saja bulan depan sudah bisa ada kegiatan seperti sebelum pandemi,” katanya. Sementara itu, terkait para pesepeda yang berkumpul di alun-alun menurutnya adalah kegiatan biasa saja mengingat kawasan alun-alun menjanjikan tempat yang teduh untuk beristirahat setelah berkeliling kawasan kota. Bahkan beberapa pesepeda sengaja menuju alun-alun untuk bisa menemui teman-teman lainnya. Jenis sepeda yang kini banyak diminati adalah jenis minion atau roda kecil. “Kalau saat ini rata-rata yang dicari jenis minion, atau yang lipat. Meski harganya jutaan tapi memang sedang tren,” ungkapnya (win)

Tags :
Kategori :

Terkait