Siswa SMK Ma\\\'arif Kota Mungkid Sabet Beragam Prestasi

Selasa 05-04-2022,03:08 WIB
Editor : ME

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.COM  - SMK Ma’arif Kota Mungkid (Smartkid) yang tergabung dalam Tim Kawedanan Tegalrejo berhasil menyabet juara II dan membawa pulang medali perak pada kejuaraan Popda Bola Voli Putri, Senin (28/3/2022), di GOR Bumiharjo, Borobudur, Kabupaten Magelang. Yakni, Tesa Eka Sahari (X TKJ B) dan Novita Rahma (XI TKJ A). \"Alhamdulillah, pencapaian yang baik dan akan terus kita kembangkan pada kejuaraan berikutnya asalkan ada komitmen yang kuat dari dalam diri,” ucap Guru Penjas Smartkid, Abdul Azis. Adapun untuk kejuaraan Popda Bola Voli Putra, Tim Kawedanan Tegalrejo berhasil menyabet juara III dan membawa pulang medali perunggu pada Selasa (29/3/2022) di GOR Bumiharjo, Borobudur, Kabupaten Magelang. Siswa SMK Ma’arif yang tergabung dalam tim yakni,  M. Alfan R. (XI TPMC), Artiko Yulianto (X TPMC), Thomas Burhan Saputra (X TPM B) dan Yoga Ardiansyah (X TKRO B). “Untuk tim voli putra, pencapaian yang cukup baik, namun perlu terus dikembangkan. Di samping itu belajar dan tugas-tugas sekolah tetap menjadi yang utama, semangat,\" terang Abdul Azis. Selain itu, salah satu siswi kebanggaan Smartkid yang bernama Nafa Ana Rosyida yang duduk di kelas X Kelas X Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi (TJKT 3) meraih juara III Cabang Olahraga Pencak Silat IPSI pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Kabupaten Magelang tahun 2022 yang diselenggarakan di GOR SMK Muhammadiyah Borobudur. “Usaha tidak mengkhianati hasil, Alhamdulillah dapat juara III, namun perlu ditingkatkan agar ada perkembangan signifikan,” tutur Guru Ekskul Pagar Nusa, Afian Pujianto. Pada lomba bergengsi yaitu Sepak Bola Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Kabupaten Magelang tahun 2022. SMK Ma’arif Kota Mungkid yang tergabung dalam Tim Kawedanan Tegalrejo dapat menyingkirkan seluruh lawan dan membawa pulang medali emas dengan rasa bangga. “Selamat sudah mendapatkan juara 1 Popda sepak bola, terima kasih sudah mengharumkan nama sekolah di kancah kejuaraan sepak bola. Tetap semangat,” kata Kepala SMK Ma’arif Kota Mungkid, Ngungun Bayu. Adapun prestasi lainnya, pada Cabang Olahraga Silat Pagar Nusa, berhasil meraih juara 1, siswa kelas XI (11) Teknik Kendaraan Ringan dan Otomotif, Muhammad Raka Adi Nugraha, Kejuaraan Pagar Nusa Tingkat Daerah Provinsi Jawa Tengah, yang digelar 20 - 22 Maret di Blora Jawa Tengah. \"Prestasi yang diraih dapat membawa nama baik sekolah dan tentunya bermanfaat bagi siswa yang bersangkutan. Di sekolah kami banyak Ekstra Kulikuler yang bisa diikuti, yaiti Renang, Bola Voli, Tenis Meja, Seni Rebana, dan Tari. Hal tersebut berguna untuk mengembangkan kemampuan siswa dalam prestasi non akademik,\" ungkap Waka Kesiswaan SMK Ma’arif Kota Mungkid, Arif Triyono MR SPd.(cha)

Tags :
Kategori :

Terkait