MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID – SMK Negeri 3 Magelang menyelenggarakan penjaringan kesehatan bagi siswa-siswi kelas X, Senin 5 September 2022.
Kegiatan yang dinisiasi oleh Puskesmas Magelang Tengah bekerjasama dengan SMK Negeri 3 Magelang sebagai bentuk preventif kesehatan bagi para siswa.
Hal ini dilakukan sebagai salah satu bentuk pelayanan kesehatan yang bertujuan untuk mendeteksi dini siswa yang memiliki masalah kesehatan agar segera mendapatkan penanganan sedini mungkin.
Puskesmas Magelang Tengah membawa dua tim dengan empat belas personil. Penanggung Jawab Usaha Kesehatan Sekolah Puskesmas Magelang Tengah, Puji Astuti melakukan pemeriksaan kepada siswa secara bergantian.
Kegiatan meliputi pemeriksaan gigi, mata, dan cek laboratorium HB untuk mengetahui adanya anemia atau tidak pada siswa. Selain itu diadakan pemeriksaan gula darah untuk deteksi dini risiko diabetes. Pemeriksaan tensi dan mengukur lingkar perut untuk mengetahui obesitas pada usia remaja.
Refraksionis Optisien Puskesmas Magelang Tengah, Rahmawati Wibowo, sebagai salah satu tim berharap melalui kegiatan ini dapat diketahui jika ada kelainan pada siswa sejak dini. Sehingga bisa dirujuk ke Fasilitas Kesehatan 2 (Faskes 2).
Khusus untuk kelainan mata, dapat diajukan untuk mendapat bantuan kaca mata dari kegiatan bakti sosial Organisasi Refraksionis Optisien yang saat ini masih diselenggarakan di Jakarta.
“Tim juga melakukan edukasi mengenai obesitas kepada siswa SMKN 3 Magelang. Harapannya, kegiatan penjaringan kesehatan dapat mencegah terjadinya kelainan-kelainan kesehatan pada siswa,” ungkap Rahmawati.
Kepala SMKN 3 Magelang, Mila Yustiana SPd, MMPar menyambut positif kegiatan ini. Ia berharap adanya penjaringan kesehatan sejak dini menjadikan siswa berperilaku hidup bersih dan sehat, serta mengalami tumbuh kembang yang optimal.
“Tentunya akan mampu meningkatkan prestasi belajar, dan mutu pendidikan,” ujarnya. (adv/Sumiatun)