Jumat Berkah, Tradisi Sedekah Pedagang Pasar Muntilan Sejak 2020

Senin 07-11-2022,06:00 WIB
Reporter : Ika Zahara
Editor : Wiwit Arif

KABUPATEN MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Tidak hanya berdagang, para pedagang di Pasar Muntilan juga mempunyai kegiatan rutin yang sudah dijalankan sejak tahun 2020, yakni Jumat Bersedekah.

Kebiasaan positif itu bermula pada bulan Ramadan tahun 2020 lalu saat pandemi Covid-19 tengah ganas-ganasnya. Seluruh pedagang sayuran menyumbangkan sebagian barang dagangan mereka kepada pengunjung pasar dan warga sekitar.

Sejak saat itu maka dibentuklah “Laskar Jumat Berkah” Pasar Muntilan yang bergerak di bidang sosial.

Sesuai dengan namanya, kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap hari Jumat pagi yang dimulai setelah subuh hingga pukul 09.00 WIB.

Kali ini, penerima jumat berkah tidak hanya menyasar para pengunjung pasar saja. Bahkan, barang dagangan hasil sumbangan yang terkumpul ini turut disalurkan ke beberapa pondok pesantren maupun panti asuhan.

Selain sayuran, barang dagangan yang disumbangkan juga berupa beras, bumbu dapur, lauk-pauk, dan sejumlah makanan kering.

Sedangkan para pedagang yang tidak menjual sayuran, mereka mengganti dengan donasi sejumlah uang yang nantinya dibelikan bahan-bahan pokok.

Di setiap Jumat, jumlah penerima dari pesantren dan panti asuhan pun berbeda. Itu tergantung dari perolehan yang mereka kumpulkan setiap pekan.

Perintis Laskar Jumat Berkah Pasar Muntilan, Waluyo (56) menuturkan latar belakang diadakannya Jumat berkah yaitu untuk mengajak para pedagang untuk bersedekah dengan apa yang dimilikinya.

“Tentunya kegiatan ini juga sebagai jalan syiar bahwa bersedekah itu tidak harus menunggu kita kaya. Kita semua latar belakang pedagang dan sederhana, saya saja hanya jualan plastik. Tapi harapannya bisa mengajak orang lain untuk bersosialisasi peduli terhadap sesama,” imbuh Waluyo saat ditemui di tengah kegiatannya.

Dibantu oleh para santri dan pedagang lainnya, Waluyo menata dan membagi sama rata menjadi 50 paket di hari Jumat, 4 November 2022.

Di setiap hari Jumat, Laskar Jumat Berkah juga tetap menerima donasi atau bantuan rata-rata hanya 3 paket saja yang akan diantar ke pondok pesantren atau panti asuhan.

Dia menambahkan, distribusi paket bahan pokok ini dibagikan di wilayah Kecamatan Muntilan, Srumbung, Dukun, Tegalrejo, Mungkid, Borobudur, Bandongan bahkan hingga Kalibawang dan Kulonprogo.

Jumat Berkah ini berlokasi di basement Pasar Muntilan, tepatnya di depan kantor pengelola Pasar Muntilan. Namun tahun lalu kegiatan ini berlokasi di luar pasar.

Untuk mempermudah akses para pedagang maka dipindahkan ke basement Pasar Muntilan dengan peraturan pukul 10.00 WIB tempat sudah bersih dan dapat difungsikan kembali sebagai tempat parkir. (mg1)

Kategori :