Harus Teliti Lagi! VIRAL, Gegara Uang Baru Pedagang Bensin Ini Rugi Total

Jumat 05-05-2023,19:08 WIB
Editor : Arief Setyoko

"Aku juga selalu salah sangka aplg klo kelipet-lipet warnanya mirip banget," komentar akun Siapa aku.

"Benar aku juga samar ketuker sama 50 rb," tulis akun Eka Karmilah945.

Seperti diberitakan, Bank Indonesia telah mengeluarkan cetakan uang kertas Rp2.000 dengan tanggal penerbitan 17 Agustus 2022.

Sekarang uang ini telah beredar dan digunakan masyarakat luas. Terlebih saat Lebaran lalu.

BACA JUGA:Khusus Warga Magelang Raya, Begini Cara CEK Penerima Bansos Pangan Terbaru Mei 2023

Banyak masyarakat yang rela mengantre untuk mendapatkan uang baru tersebut.

Desain dari situs Bank Indonesia, uang Rp2.000 lawas (edaran 2016) maupun baru (edaran 2022) bagian depan masih menampilkan tokoh pahlawan nasional Republik Indonesia yang sama yakni Mohammad Hoesni Thamrin.

Kemudian di bagian belakang ada Tari Piring asal Sumatera Barat, Pemandangan Alam Ngarai Sianok, Bunga Jeumpa.

Perbedaannya hanya terletak pada ukurannya saja.


Pecahan uang baru Rp2.000-tangkapan layar/BI-

Di mana uang Rp2.000 baru berukuran 126x65mm, lebih kecil dari uang Rp2.000 lama dengan ukuran 141x65mm.

Sedangkan uang Rp50.000 baru yang dibilang mirip dengan uang Rp2.000 baru, berdasarkan keterangan Bank Indonesia, uang Rp50.000 baru masih menggunakan warna biru.


Uang baru Rp50.000-tangkapan layar/BI-

Pada bagian depan menampikan tokoh pahlawan nasional Indonesia yaitu Ir H Djuanda Kartawidjaja sebagai gambar utama dengan ukuran 146x65mm atau lebih panjang ukurannya dibanding uang pecahan Rp2.000. (*)

Kategori :