Simak Cara Mendapatkannya! PDAM Kota Magelang Beri Diskon Rp250 Ribu Selama Bulan Agustus

Senin 31-07-2023,18:06 WIB
Reporter : Ronang A.B
Editor : Arief Setyoko

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Jangan lewatkan kesempatan mendapatkan subsidi Rp250.000 khusus untuk calon pelanggan dan pelanggan Perusahaan Daerah (Perumda) Air Minum Kota Magelang.

Pemberian subsidi Perumda Air Minum Kota Magelang itu dengan dua spesifikasi yakni bagi masyarakat yang hendak pasang baru dan pasang kembali. Diskon ini diberikan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia.

Direktur Utama Perumda Air Minum Kota Magelang, Moch Haryo Nugroho mengatakan, pemberian subsidi bertajuk Gebyar Mereka ini berlaku mulai 1 Agustus 2023.

”Gebyar Diskon Merdeka ini turut membantu pelanggan baru atau pelanggan lama yang mau masuk lagi, karena ada diskon pemasangan hingga Rp250 ribu," kata Moch Haryo Nugroho, Senin 31 Juli 2023.

BACA JUGA:Hore! Layanan Akses Air Minum PDAM Kota Magelang Mulai Sekarang Sudah Bisa 24 Jam

Tidak hanya itu, pihaknya juga memberikan dispensasi pembayaran pasang baru. Biaya pemasangan baru dapat dicicil hingga 20 bulan.

"Disamping diskon kami juga memberikan keringanan pasang baru karena bisa diangsur hingga 20 bulan sehingga masyarakat sangat ringan bila hendak menjadi pelanggan baru," jelasnya.

Moch Haryo Nugroho juga berharap, pemberian subsidi pasang baru kepada masyarakat Kota Magelang ini bisa meringankan beban masyarakat sekaligus mewujudkan 100 persen akses aman air minum.

"Tentu di momentum sakral Kemerdekaan RI ini kita ingin membuat sebuah terobosan positif dalam rangka mewujudkan 100 persen akses aman air minum," terangnya.

BACA JUGA:Persiapkan Tampung Air di Wilayah Ini! PDAM Kota Magelang Lakukan Perbaikan Pipa di Sumber Air Kanoman

Moch Haryo juga menerangkan, saat ini Perumda Air Minum Kota Magelang punya komitmen kuat untuk meningkatkan pelayanan di semua lini. Salah satu yang menjadi target utama adalah memastikan akses air minum seluruh pelanggan dapat terlayani selama 24 jam.

Tak tanggung-tanggung, personel Perumda AM Kota Magelang bahkan terjun langsung guna melaksanakan survei di semua kelurahan di Kota Magelang.

Survei tersebut dilakukan untuk menginventarisasi wilayah atau kelurahan yang belum terlayani akses air minum 24 jam sampai saat ini.

"Kita ingin ada evaluasi, setiap program yang diproyeksikan harus diketahui hasil di lapangan seperti apa. Alhamdulillah, respons masyarakat sangat positif," ujarnya.

BACA JUGA:Perumda Air Minum Kota Magelang Komitmen Bangun Interaksi Positif dengan Pelanggan

Kategori :