MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Asa Tim Sepakbola Kota Magelang di ajang Porprov 2023 masih terbuka lebar untuk dapat lolos di fase grup.
Meski saat ini, Tim Sepakbola Kota Magelang menempati posisi juru kunci Grup B Porprov Jawa Tengah XVI/2023.
Hasil imbang 0-0 kala menghadapi Tim Sepakbola Cilacap di Lapangan Bandengan, Jepara, Minggu 6 Agustus 2023 membuat anak asuh Edy Prayitno ini hanya mengemas sebiji poin saja.
Hasil perdana lalu kala melawan Tim Sepakbola Kudus, Kota Magelang juga dipaksa menyerah dengan skor 0-2.
Berada di Grup B, Kota Magelang sebagai wakil satu-satunya eks-Karesidenan Kedu di cabang olahraga (Cabor) sepakbola itu bersanding dengan Kendal, Kudus, dan Cilacap.
Kudus yang tampil begitu perkasa melumat Kota Magelang dengan skor 0-2 di laga perdana, dan mencukur Kendal dengan skor 0-3 dipastikan lolos ke babak semi final dengan raihan 6 poin.
BACA JUGA:Bakar Semangat Pemain Sepakbola Kota Magelang Jelang Porprov, Joko Budiyono : Harapan Itu Selalu Ada
Sementara ketiga daerah lainnya, Kota Magelang, Kabupaten Kendal, dan Kabupaten Cilacap, masih bisa lolos dengan beberapa skenario.
Laga Senin, 7 Agustus 2023 di Lapangan Bandengan pada pukul 15.00 WIB nanti menjadi jawaban tim mana yang berhak lolos ke semifinal.
Saat ini, Kabupaten Kudus berada di posisi pertama klasemen dengan 6 poin. Kudus memastikan satu tiket ke semifinal, tanpa terpengaruh hasil melawan Kabupaten Cilacap.
BACA JUGA:Jadwal Cabor Sepakbola Porprov Jateng 2023 di Pati Raya
Jika Kudus menang maka akan mendapatkan 9 poin, jika imbang mendapatkan 7 poin, dan jika kalah mendapatkan 6 poin.
Sedangkan bagi Kota Magelang, meskipun hanya meraih sebiji poin, tetap masih punya kesempatan untuk lolos ke babak semifinal.
Beberapa skenario agar Kota Magelang lolos ke semifinal antara lain :