Persiapan Sukses Menghadapi Tes CPNS, Ternyata ini Strateginya

Sabtu 26-08-2023,15:32 WIB
Reporter : Indah Cahyasari
Editor : Huni Wejang

MAGELANG EKSPRES-- Menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) merupakan impian bagi banyak orang yang ingin berkarier di sektor pemerintahan.

Tak sedikit dari mereka antusias dalam mengikuti seleksi CPNS yang diadakan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Tahun 2023 pemerintah akan membuka pendaftaran pada 17 September 2023.

Tes CPNS terdiri dari 3 tahapan yakni seleksi administrasi, seleksi kemampuan dasar (SKD), dan seleksi kemampuan bidang (SKB).

BACA JUGA:INFO DARI PUSAT! Ini Link Resmi Pendaftaran CASN 2023

Untuk menunjang keberhasilan, berikut cara mempersiapkan diri menghadapi seleksi CPNS 2023.

1. Pahami Materi yang Diujikan

Pelajari materi-materi yang akan diujikan secara seksama.

Mulai dari pengetahuan umum, hingga materi yang spesifik sesuai dengan bidang yang Anda lamar.

Pahami konsep dasar dan pola soal yang umum muncul dalam seleksi. Adapun materi tes CPNS terdiri dari:

  • Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), meliputi; Nasionalisme; Integritas; Bela negara; Pilar negara; dan Bahasa Indonesia
  • Tes Intelegensia Umum (TIU), meliputi 3 kemampuan yaitu: Kemampuan Verbal, di antaranya; Analogi; Silogisme; dan Analitis. Kemampuan Numerik, di antaranya; Berhitung; Deret angka; Perbandingan kuantitatif; dan Soal cerita. Kemampuan Figural, di antaranya; Analogi; Ketidaksamaan; dan Serial
  • Tes Karakteristik Pribadi (TKP), meliputi; Pelayanan publik; Jejaring kerja; Sosial budaya; TIK; Profesionalisme; dan Anti-radikal

2. Rutin Berlatih Soal

Melalui latihan soal, Anda dapat mengasah kemampuan dalam menjawab pertanyaan dengan cepat dan tepat.

Latihan ini juga membuat Anda terbiasa dengan berbagai macam format soal yang mungkin muncul dalam tes.

BACA JUGA:Kisi-kisi Materi Bahasa Indonesia Tes CASN dan Contoh Soalnya Terbaru Seleksi 2023

3. Simulasi Ujian Sebenarnya

Kategori :