Apa itu tubing?
Jika arung jeram menelurusi aliran sungai menggunakan kapal karet, tubing juga sama namun alat yang digunakan adalah ban dalam.
Maka dari itu tidak seperti arung jeram yang dilakukan bersama tim, aktivitas tubing dilakukan seorang diri.
Salah satu wisata tubing yang bisa kamu coba adalah Mangu River Tubing.
Sejak dibuka Januari 2017, Sungai Kali Mangu kerap dikunjungi wisatawan dari dalam dan luar Magelang.
Airnya yang jernih menjadi salah satu alasan mengapa sungai ini menjadi favorit warga untuk berlibur.
Jika kamu pengin menjajal melakukan tubing di sini, kamu akan mulai menempuh rute dari Dusun Kempulan, Desa Gondang, dan berakhir di perbatasan Desa Senden dan Desa Jetis.
Jarak tempuh rute tersebut memakan waktu sekitar 1,5 jam atau sekitar 3 kilometer. Aliran airnya bervariasi, kadang melambat, kadang pula deras.
Pada setiap wilayah hulunya terdapat beberapa petugas yang akan mengawasi laju para wisatawan.
Jika aliran dirasa deras, mereka akan memberi pengumuman bahwa kegiatan tubing untuk sementara waktu dihentikan dulu.
Tertarik untuk mencoba sensasi tubing Kali Mangu? Cukup membayar Rp 30 ribu saja kamu sudah bisa melakukan aktivitas main air yang menantang ini.
BACA JUGA:5 Pesona Air Terjun Kedung Kayang Magelang, Seperti Air Terjun Pribadi!
3. Air Terjun Kedung Kayang
Air terjun Kedung Kayang terletak di antara Gunung Merapi dan Merbabu.
Lokasinya berada di bawah kawasan wisata Ketep Pass, tepatnya di Dusun Ngagrong, Desa Ketep, Kecamatan Sawangan, Magelang, Jawa Tengah.
Pesona salah satu air terjun di Magelang ini mungkin belum banyak yang tau. Padahal, Air Terjun Kedung Kayang ini menawarkan berbagai pesona yang menarik untuk dikunjungi.