Andong Valley Magelang: Cafe dan Resto View Megahnya Gunung Merbabu, Ini Daya Tariknya

Selasa 21-11-2023,16:30 WIB
Reporter : Kisna Hesti Ningrum
Editor : Kisna Hesti Ningrum

Selain menjadi tempat nongkrong yang asyik bersama dengan teman-teman atau keluarga tercinta, di sini pun  kamu bisa staycation karena disediakan beberapa cottage untuk menginap.

BACA JUGA:4 Rekomendasi Cafe di Magelang Utara yang Kekinian dan Wajib Kamu Kunjungi!

Tempatnya yang menarik ini bisa menjadi spot foto yang keren dengan latar Gunung Merbabu ataupun Gunung Andong.

Cafe dan Resto Andong Valley ini terdiri dua lantai yang terdiri dari area ada indoor dan juga outdoor.

Lantai satu merupakan area indoor seating yang luas dan terbagi menjadi indoor dan juga outdoor.

Di area outdoornya ini menggunakan karpet rumput sintetis, di sini kalian bisa melihat dengan jelas pemandangan Gunung Merbabu yang keren dan menakjubkan.

BACA JUGA:Senjakala Village Bandongan, Cafe Estetik Ala New Zealand di Magelang yang Pesonanya Instagramable Banget !

Di Andong Valley, menyediakan menu-menu makanan dan minuman yang enak-enak dan beragam.

Ada makanan berat hingga dessert, seperti snack, pasta, dessert juga ada coffee, matcha, ataupun menu minuman non coffee sampai minuman tradisional.

Harganya pun relatif terjangkau, sehingga sangat worth it untuk dicoba.

Jadi jika kamu ke wisata ini, kamu akan mendapatkan paket komplit berwisata, mulai dari kulineran, melihat view keindahan alam pegunungan, hingga bermalam di tempat wisata.

BACA JUGA:5 Cafe Unik dan Estetik Dekat Candi Borobudur, Tempat Nongkrong Kekinian yang Nggak Bikin Dompet Jebol

Yuk segera ke Andong Valley Magelang, buka setiap hari mulai dari pukul 07.00 sampai dengan pukul 20.00 WIB. Selamat berkunjung. (*)

Kategori :