Namun, jika tidak tersedia, ikan gabus dapat digunakan sebagai pengganti.
Tetapi, kita dapat menggunakan jenis ikan apa pun selama dagingnya memiliki tekstur yang lengket.
Pastikan untuk memilih ikan yang segar dan menghaluskannya dalam keadaan dingin.
2. Uleni Dengan Benar
Membuat pempek agar tidak keras sebenarnya cukup mudah.
Salah satu trik termudah adalah dengan menambahkan tepung terigu pada adonan.
Selain itu, gunakan juga tepung sagu berkualitas agar pempek memiliki warna putih cerah.
Selama proses pengulenannya, biarkan berlangsung selama mungkin sebelum tepung sagu ditambahkan.
Namun, setelah tepung sagu dimasukkan, proses pengulenan harus dihentikan.
Untuk mencampur adonan, cukup gunakan pengaduk saja.
3. Teknik Perebusan
Setelah adonan siap, langkah berikutnya adalah merebus pempek.
BACA JUGA:Menjelang Imlek, Yuk Intip Sajian Makanan Khas China yang Penuh Makna!