MAGELANGEKSPRES -- Rekomendasi peralatan konser yang wajib dibawa para penggemar.
Konser merupakan pagelaran musik yang dilakukan para bintang untuk mempersembahkan lagu mereka pada penggemar.
Seperti konser K-Pop, Bollywood, hingga Hollywood yang belum lama ini ada yaitu konser musik Bruno Mars di Jakarta.
Oleh karenanya untuk menunjukkan rasa cinta penggemar kepada idol mereka maka serangkaian barang konser kerap dibawa sebagai bentuk dukungan dan antusiame penggemar.
Berikut informasinya yang diantaranya dilansir dari laman X @GmmtvShop.
BACA JUGA:17 Lagu 2NE1 yang Sering Dinyanyikan Saat Konser, Wajib Simak yang Mau Nonton di Jakarta!
1. Lightstick
Penggemar K-Pop pastinya sudah tidak asing kembali dengan Lightstick.
Pasalnya tongkat elektrik yang mampu memancarkan lampu ini menjadi ciri khas utama saat konser K-Pop berlangsung.
Ini karena Lightstick sendiri pertama kali diperkenalkan secara resmi oleh boygroup asal Korea Selatan BigBang pada tahun 2006.
Namun untuk memperoleh Lightstick biasanya dikocek mulai ratusan ribu hingga jutaan rupiah.
BACA JUGA:6 Potret Konser Treasure Relay Tour (Reboot) Final Seoul! Salah Satunya Penampilan Dadakan CL 2NE1
2. Official T-Shirt
Saat hendak mengadakan konser umumnya pakaian menjadi rangkaian merchandise yang diperjual belikan oleh pihak penyelenggara.
Umumnya harga yang dijual bekisar ratusan ribu rupiah.