MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.ID - Sebuah unit mobil Honda Jazz dengan nomor polisi H 1570 QO terbakar di Jalan Jeruk, Kampung Sanden, Kramat Selatan, Magelang Utara Senin 26 Januari 2026.
Peristiwa nahas itu terjadi saat mobil melaju dari arah Jalan A Yani ke Jalan Jeruk depan SMP Negeri 5 Magelang.
Kapolsek Magelang Utara, Kompol Soedjarwanto mengatakan, kebakaran bermula saat mobil tiba-tiba mengeluarkan percikan api saat melaju.
BACA JUGA:Damkar Kota Magelang Himbau Pencegahan Kebakaran Rumah, Mulai dari Hal Ini!
Percikan api tersebut kemudian merembet dan membakar hampir ke seluruh bagian mobil.
"Mobil melaju dari arah timur (Jalan A Yani) ke barat (Sanden), lalu muncul percikan api yang membakar mobil Jazz tersebut," kata Kompol Soedjarwanto.
Saat kejadian, sopir sempat berteriak dan meminta tolong kepada warga setempat sebelum meninggalkan mobil yang terbakar tersebut.
BACA JUGA:DPRD Kota Magelang Rancang Sinergi Mitigasi Kebakaran dan Layanan KPSPAM
Warga yang menyaksikan kejadian tersebut pun sontak menghubungi pihak berwenang.
"Untuk sementara pemilik masih kita lidik, dalam artian kita cari, karena mungkin beliaunya takut dan panik,” ujar Soedjarwanto.
Diduga sumber awal kebakaran berasal dari percikan dari sekitaran kran atau dari lubang pengisian.
Saat ini polisi masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran tersebut.
Sementara itu, Danru Pleton B, UPT Damkar Kota Magelang, Feri Yulianto mengatakan, pihaknya menerima laporan dari masyarakat soal kebakaran di TKP pada pukul 10.30.
Saat itu pihaknya sedang melakukan sosialisasi penanggulangan kebakaran.