29 Personel Polres Magelang Kota Naik Pangkat, 7 Purnawirawan Dilepas

29 Personel Polres Magelang Kota Naik Pangkat, 7 Purnawirawan Dilepas

PURNA BHAKTI. Kapolres Magelang Kota, AKBP Anita Indah Setyaningrum, saat memberikan penghormatan kepada salah satu purnawirawan dalam acara Wisuda Purna Bhakti, Senin (30/6).-IST-MAGELANG EKSPRES

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.ID - Sebanyak 29 personel Kepolisian Resor (Polres) Magelang Kota mengikuti upacara Korp Raport kenaikan pangkat di halaman Mapolres Magelang Kota, Senin (30/6).

Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Magelang Kota AKBP Anita Indah Setyaningrum.

Dari jumlah tersebut, satu personel naik pangkat dari AKP menjadi Kompol.

BACA JUGA:Serahkan SK Kenaikan Pangkat, Walikota Imbau ASN dan OPD Berkolaborasi dalam Mengelola Pemerintahan

Sementara 28 personel lainnya merupakan bintara dengan rincian, empat personel naik dari Aipda ke Aiptu, 14 personel dari Bripka ke Aipda, satu personel dari Brigadir ke Bripka, satu personel dari Briptu ke Brigadir, dan delapan personel dari Bripda ke Briptu.

Anita Indah mengatakan, kenaikan pangkat merupakan bentuk kepercayaan, penghargaan, dan tanggung jawab yang harus diemban lebih besar.

"Ini bukan hadiah. Melainkan bentuk kepercayaan, penghargaan, dan tanggung jawab yang harus diemban lebih besar dari sebelumnya," kata AKBP Anita.

BACA JUGA:SIM Keliling dan Cek Kesehatan Warnai Aksi Polres Magelang Kota Rayakan Hari Bhayangkara ke-79

BACA JUGA:Tim Pengabdian Masyarakat Universitas Tidar Didampingi Kampung Jambon Gesikan Menuju Proklim Lestari

Dirinya juga meminta seluruh anggota untuk terus menjaga integritas dan profesionalitas.

Setelah upacara kenaikan pangkat, acara dilanjutkan dengan Wisuda Purna Bhakti bagi tujuh purnawirawan Polri.

Mereka dilepas secara simbolis oleh Kapolres Magelang Kota, ditandai dengan pengalungan bunga dan pemberian cenderamata.

BACA JUGA:608 Atlet Ramaikan Kejuaraan Renang Pemula Piala Kapolres Magelang Kota Open 2025

BACA JUGA:Polres Magelang Kota Urung Tahan Pria Koboi Jalanan

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: magelang ekspres

Berita Terkait