Artos Mall Gelar Lomba Sesorah Virtual Tingkat SD-SMP

Artos Mall Gelar Lomba Sesorah Virtual Tingkat SD-SMP

MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG -Artos Mall bekerjasama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang menggelar Lomba Sesorah atau pidato Bahasa Jawa secara daring bagi pelajar tingkat SD dan SMP. Lomba tersebut merupakan salah satu wadah bagi para pelajar untuk tetap melestarikan penggunaan Bahasa Jawa dalam kehidupan sehari-hari. Lomba Sesorah diadakan pada tanggal 1-12 September 2020 lalu. Lomba yang diikuti jumlah peserta sebanyak 35 orang yang terdiri dari 19 pelajar SD/MI dan 16 SMP/MTs. Adapun penyerahan hadiah lomba diselenggarakan di Customer Service Artos Mall Kamis, 24 September 2020 lalu. Dengan mengambil tema kebersihan dan kesehatan lingkungan, dengan durasi maksimal 12 menit pengumpulan video dilakukan melalui instagram tv atau pengumpulan CD ke customer service. Penilaian berdasarkan isi pidato, penampilan serta ekspresi. “Kami menyasar para pelajar SD dan SMP dalam lomba kali ini, dengan harapan para siswa-siswa dapat menggali bakat serta mengasah kemampuan mereka. Kami ingin mereka dapat melestarikan penggunaan bahasa jawa di kehidupan sehari-hari,” ujar Dhea Aulia, Public Relation Artos Mall. Total hadiah lomba sebesar Rp2 juta diberikan secara tunai kepada masing-masing pemenang. Untuk juara satu kategori SD dan SMP mendapatkan hadiah uang tunai Rp500 ribu, juara kedua Rp300 ribu dan juara ketiga Rp200 ribu ditambah piagam serta merchandise Artos Mall. Sedang para pemenang lomba sesorah tingkat SD/MI adalah juara I Aurelia Cikal Nugroho, Juara II Fatichata Azzam Mahda Fariqy dan Juara III Kenes Yakhtifa. Untuk kategori SMP/MTs juara I Damar Anargya Pratama, juara II Vio Rela Aulia dan juara III Najma Alifa Sahira. (hen)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: