Babinsa Magelang Tengah Latih Pramuka SDN 1 Gelangan
MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG -Babinsa Koramil Magelang Tengah, Serma Fery CK memberikan materi pendidikan karakter kepada sebanyak 30 siswa dari SD Negeri 1 Gelangan saat latihan pramuka, Jumat (31/1) lalu. \"Kita beri materi ringan sesuai tingkatanya, seperti baris berbaris,out bond dan kegiatan lainya yang bersifat kedisiplinan,\"tutur Fery Komandan koramil 01/Magelang Tengah Mayor Czi Suharto sangat mendukung kegiatan yang laksanakan oleh babinsanya di wilayah teritorial Kelurahan Gelangan Kecamatan Magelang Tengah. Kegiatan itu dilakukan guna penggalangan generasi muda melalui pemberdayaan sekolah sekolah dasar untuk sedini mungkin menanamkan rasa syukur, cinta tanah air dan bela negara. \"Pentingnya pembinaan usia dini mengingat kita sangat butuh akan generasi muda yang mempunyai jiwa nasionalisme, generasi yang mampu mewarisi dan meneruskan perjuangan para pahlawan kita untuk menjaga NKRI,\" kata Danramil. Rita, Kepala SDN 1 Gelangan menyampaikan terimakasih kepada Koramil 01 Magelang Tengah atas perhatian kepada generasi penerus muda bangsa yang telah meluangkan waktu setiap Jumat sore mendampingi anak didik memberikan pelatihan pramuka.\"Melalui pendidikan karakter seperti ini kita berharap nantinya mereka dapat menjadi penerus bangsa yang baik, benar-benar mempunyai jiwa nasionalisme dengan pondasi bela negara yang kuat tentunya,\" pungkasnya. (hen)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: