Giliran Gunung Sindoro yang Terbakar

Giliran Gunung Sindoro yang Terbakar

TEMANGGUNG - Setelah beberapa hari lalu tim gabungan pemadam kebakaran hutan berhasil memadamkan api di lereng Gunung Sumbing, kali ini tim kembali disibukan dengan pemadaman hutan di lereng Gunung Sindoro. Saat ini personel Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Temanggung beserta para relawan masih berupaya memadamkan api dengan membuat jalur sekat bakar dan dengan upaya pengepyokan. "Begitu dapat informasi ada kebakran hutan di Lereng Sindoro kami langsung merapat dan langsung menuju ke lokasi," kata Pelaksana tugas (Plt) Kepala BPBD Kabupaten Temanggung, Gito Walngadi. Baca Juga Rawan Kebakaran, Pemkab Temanggung Bentuk Balakar di Setiap Desa Dikatakan, kawasan yang terbakar ada di petak 12E-1, wilayah Bagian Kesatuan Pemangku Hutan (BKPH) Temanggung. Kebakaran mulai terjadi pukul 12.30 wib. "Titik api mulai terlihat pukul 12.30 wib, saat ini personel kami masih berusaha naik ke gunung," katanya. Gito mengaku pihaknya belum mengetahui penyebab kebakaran. Selain itu jenis vegetasi yang hangus dan luasan yang terbakar pun belum diketahui. "Kami masih menyelidikinya," katanya. Ia berharap, kebakaran di lereng Gunung Sindoro ini bisa segera dipadamkan, sehingga api tidak merembet ke bagian hutan lindung yang ada di lereng gunung. (set)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: