14 Personel Bintara Baru Disiram Air Kembang
MAGELANGEKSPRES.COM, KABUPATEN MAGELANG – Upacara penutupan Orientasi Wilayah Pembinaan Tradisi dan Pembaretan bagi Bintara Baru Polres Magelang Diktuk 2018/2019 dipimpin langsung Kapolres Magelang di halaman Mapolres Magelang, Rabu (3/7). Sebanyak 14 personel Bintara Polri baru yang ditempatkan di Polres Magelang , sebelumnya telah melakukan longmarc dari Polres Magelang Lama Jagoan, naik ke Gunung Tidar kemudian berjalan menuju Mapolres Magelang Sawitan. Selama perjalanan juga telah disampaikan kegiatan berupa PBB, bela diri, pengisian mental kepribadian dan kejuangan. Hal tersebut agar menjadikan personel bermental lebih baik sekaligus berupaya peningkatan kinerja Polri dalam rangka mengayomi, melindungi dan melayani masyarakat, menegakan hukum dan pembina kamtibmas. Kapolres Magelang AKBP Yudianto Adhi Nugroho meminta agar menyesuaikan diri dengan situasi tugas yang baru. Banyaklah belajar dengan senior dan jangan malu untuk bertanya, kenali situasi dan kondisi tugas yang baru mengerti dan memahami dengan tugas yang diembanya. “Persiapkan mental dan fisik yang baik dengan dilandasi komitmen moral dan kinerja yang tinggi dalam meberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat. Dengan diniatkan ibadah sehingga dapat menampilkan jati diri Polri yang sosok penolong, pelayan masyarakat, sebagai penegak hukum yang jujur ,transparan dan akutabel," ucap Kapolres Magelang. Penutupan ditandai dengan ritual penyiraman air kembang dan penyematan topi baret kepada personel Bintara baru yang disaksikan oleh seluruh peserta apel diantaranya Wakapolres magelang, PJU, Kasat, Kapolsek, Perwira, Brigadir ASN dan Bhayangkari Cabang Magelang.(cha).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: