67 Ribu Benih Ikan Dibagikan ke Komunitas Pemancing
WONOSOBO-Pemerintah Kabupaten Wonosobo melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) membagikan puluhan ribu benih ikan kepada puluhan komunitas peduli lingkungan sungai. Mereka tergabung dalam Green River Comunity (GRC). Penyerahan secara simbolis dilakukan Bupati Eko Purnomo di halaman Pendopo Kabupaten Wonosobo. “Pembagian benih ikan ini dalam rangka memperingati pekan lingkungan tahun 2019. Ada beberapa kegiatan yang kita lakukan. Salah satunya adalah pembagian benih ikan ini,” ungkap Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Wonosobo, Supriyanto kemarin. Menurutnya, sebanyak 67.000 bibit ikan dibagikan kepada 21 komunitas di seluruh Kabupaten Wonosobo. Setelah pembagian ini, katanya, puluhan komunitas tersebut langsung menebarkan ikan di 25 lokasi di Wonosobo. “Setelah diserahkan kepada komunitas pemancing, akan langsung ditebar di sungai,” katanya. Sedangkan, Ketua GRC, Nugroho Seto menambhkan, bahwa 67 ribu bibit terdiri dari 60.000 jenis ikan melem dan hampir 8.000 jenis ikan sidat. Untuk titik-titik penebaran benih ikan ini diserahkan langsung ke pihak komunitas. Karena mereka yang lebih paham mana tempat yang aman dan mana tempat yang punya potensi baik untuk berkembang biak. “Keberadaan komunitas-komunitas ini sangat membantu dalam menjaga kelestarian ikan endemik sungai di Wonosobo. Mereka biasanya melakukan penebaran benih pada saat kegiatan komunitas. Bahkan para komunitas lebih proaktif melakukan penebaran benih ikan di sungai tanpa bergantung kepada permerintah,” bebernya. Selain melaukan penebaran ikan, para komunitas juga mengadakan kegiatan untuk mendukung pelestarian sungai. Termasuk, penjagaan mata air, penanaman pohon di tepi sungai atau daerah tangkapan hujan, pengambilan sampah dan banyak kegiatan lagi demi kemulyaan sungai di Wonosobo. Sementara itu, Bupati Wonosobo Eko Purnomo mengungkapkan, dengan adanya puluhan komunitas ini, pihak Pemkab Wonosobo berharap kelestarian sungai bisa terjaga, baik dari segi air, kebersihan dan ikan endemik. Selain itu bisa menjaga dari oknum yang ingin menangkap ikan dengan cara-cara yang dilarang. “Selain itu, dengan penebaran ikan ini diharapan bisa menambah jumlah ikan yang ada di sungai di wilayah Wonosobo. Agar perkembangan ikan lebih cepat, kita berikan ikan endemik asli masing-masing daerah,” pungkasnya. (gus)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: