Bank Bapas 69 adalah BPR No 1 di Indonesia

Bank Bapas 69 adalah BPR No 1 di Indonesia

MERTOYUDAN - Bank Bapas 69 Magelang libatkan 450 orang pelaku Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) se Kabupaten Magelang menjadi peserta dalam pelatihan Edukasi dan Literasi Keuangan. Pelatihan yang dilaksanakan di Kantor PD BPR Bank Pasar 69 tersebut dibuka oleh Bupati Magelang, Zaenal Arifin, pada Selasa (20/8). Direktur Utama PD Badan Perkreditan Rakyat Bank Bapas 69 Kabupaten Magelang, Teguh Wiharso mengatakan, pelatihan serupa pernah dilaksanakan sebelumnya. Kali ini pelatihan dalam rangka setengah abad Bank Bapas 69 melayani masyarakat. \"Selama tiga hari kami mengadakan pelatihan Edukasi dan Literasi Keuangan kepada pelaku UMKM, kami bagi menjadi tiga hari. Hari pertama 200 peserta, hari kedua 200 peserta dan hari ketiga 50 peserta difable. Khusus hari ketiga adalah peserta penyandang cacat difable, walaupun secara fisik tidak sempurna namun bisa berkarya tidak merepotkan orang lain,\" papar Teguh. Teguh juga menyampaikan, Bank Bapas 69 telah 50 tahun melayani masyarakat, sebagai bank milik pemerintah Kabupaten Magelang, turut membantu tumbuh kembang perekonomian masyarakat. Baik dalam bentukĀ  depositi tabungan maupun memberikan angka kredit sebagai tambahan modal arau bantuan untuk meningkatkan usaha masyarakat. \"Saat ini total aset Bank Bapas 69 adalah satu triliun 60 miliar Rupiah. Alhamdulillah menurut rating penilaian majalah Info Bank, majalah yang berpengaruh di bidang keuangan, menyatakan Bank Bapas 69 adalah BPR no 1 di Indonesia,\" ungkap Teguh. Bupati Magelang, Zaenal Arifin, dalam kesempatan tersebut menyampaikan, agar para pengusaha pelaku UMKM di Magelang menjalankan usahanya bekerja keras, bekerja cerdas dan bekerja ikhlas. \"Tentukan tujuan usaha yaitu untuk kesejahteraan dunia dan akhirat, dengan bekerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas maka riski akan melimpah. Jangan lupa untuk menyesuaikan perubahan jaman, apa yang dibutuhkan oleh konsumen,\" papar Zaenal didepan peserta pelatihan.(cha).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: