Buka Cabang Baru, MayMilk Jual Susu Berbayar Doa

Buka Cabang Baru, MayMilk Jual Susu Berbayar Doa

MAGELANGEKSPRES.COM,PURWOREJO –  Sebuah cara unik dilakukan oleh pengelola sebuah depot susu sapi murni berlabel MayMilk Indonesia dalam mengembangkan usahanya. Untuk mensyukuri pembukaan cabang barunya di Jalan Letjend Sarwo Edhie Wibowo Kelurahan Sindurjan Kecamatan/Kabupaten Purworejo, MayMilk menjual puluhan cup susu murni yang cukup dibayar dengan doa. MayMilk Indonesia merupakan usaha mikro kecil yang dikelola oleh dua orang mahasiswa Universitas Muhammadiyah Purworejo (UMP), Saeful Akmal dan Dewi Oktavia. Keduanya mulai merintis usaha sejak awal tahun 2019 dan sukses membuka depot utama di ruas jalan depan UMP. \"Alhamdulillah, berkat doa dan kepercayaan dari para pelanggan kini MayMilk mampu membuka cabang di Kelurahan Sindurjan ini,\" kata Saiful Akmal. Menyadari pentingnya doa dan kepercayaan itulah, mereka melakukan aksi penjualan susu yang cukup dibayar dengan doa pada launching cabang baru. Sekitar 50 cup susu murni disiapkan bagi pembeli atau masyarakat sekitar. \"Sejak pukul 10 pagi, para pembeli sudah mulai berdatangan. Hanya sekitar 1 jam, 50 cup susu ludes. Bahkan, sampai ada beberapa yang tidak kebagian,\" sebutnya. Menurut Dewi, aksi jual susu berbayar doa juga pernah dilakukan sebelumnya, yakni saat Ramadhan kemarin. Dewi dan Saiful meyakini, keberhasil segala aktivitas, termasuk wirausaha, tidak lepas dari doa kepada Tuhan Yang Mahaesa, Allah SWT. “Selain itu, barangsiapa yang mendoakan sesama umat muslim, doa itu juga akan kembali kepadanya,” jelasnya. Dewi menmbahkan, ada berbagai varian rasa MayMilk yang kini sudah dikenal masyarakat. Kini MayMilk juga menyediakan susu murni dalam kemasan 500 ml dengan harga Rp10.000. “Kami terus berinovasi untuk mengikuti perkembangan pasar dan permintaan masyarakat yang saat ini makin tinggi,” ungkapnya. (top)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: