Dites Suhu Badan, Seluruh Anggota Rindam Dinyatakan Aman

Dites Suhu Badan, Seluruh Anggota Rindam Dinyatakan Aman

MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG-Mengantisipasi penyebaran virus Corona (Covid-19), seluruh anggota Rindam IV/Diponegoro dicek suhu badannya. Pengecekan dilakukan oleh Tim Kesehatan sebelum memasuki Kantor Mako Rindam, Selasa (28/4).\"Mulai dari Komandan sampai anggota terendah semua wajib diperiksa,\" ujar  Paurkes Letda Ckm Agus Trisumanto di sela-sela kegiatan. Dijelaskannya,  kegiatan ini dimaksudkan untuk mendeteksi sekaligus mencegah penyebaran virus Corona di kalangan anggota. \"Pada kondisi normal, suhu badan berada pada 36,5 -37.0 derajat celcius. Bila kurang dari 36,5 atau lebih dari 37.0 berpotensi untuk tertular virus ini,\"tuturnya. Pemeriksaan akan terus dilakukan setiap hari. \"Dari hasil pemeriksaan hari ini rata-rata masih di angka 36,5-37 derajat celcius, artinya masih aman,\" tandasnya.(hen)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: