DPC PDI Perjuangan Wonosobo Desak Usut Tuntas Pelaku Pembakaran Bendera

DPC PDI Perjuangan Wonosobo Desak Usut Tuntas Pelaku Pembakaran Bendera

MAGELANGEKSPRES.COM,WONOSOBO- DPC PDI Perjuangan Wonosobo mengecam keras tindakan pembakaran partai yang terjadi di Jakarta beberapa waktu lalu. Puluhan massa yang terdiri dari jajaran  pimpinan DPC, PAC , kader dan satgas inti mendatangi Mapolres Wonosobo untuk mendorong Polri mengusut tuntas tindakan tersebut. “Kami memberikan dukungan moril secara penuh kepada Polri untuk mengusut tuntas tindakan tersebut, pembakaran bendera partai PDI Perjuangan merupakan tindakan tidak bermoral dan bisa memicu perpecahan bangsa,” ungkap Ketua DPC PDI Perjuangan Wonosobo, H. Afif Nurhidayat saat mengelar audiensi dengan Polres Wonosobo. Pihaknya meminta kepolisian untuk menindaktegas pelaku pembakaran sesuai dengan hukum atau aturan yang berlaku. Sebab jika dibiarkan akan menjadi pertanda buruk dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. “Keluarga besar PDI Perjuangan Kabupaten Wonosobo tentu tidak terima dengan tindakan itu, namun kami percaya, bahwa pihak kepolisian bisa bertindak tegas dan menyelidiki kasus itu hingga tuntas,” katanya. Baca juga Dua Pekan OPB, Tercatat 6.300 Pengguna Jalan Tak Bermasker Menurutnya, seluruh jajaran piminan dan kader, akan senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban di kabupaten dingin ini, supaya  tetap dalam kondisi kondusif, tidak ada tindakan anarkis, semua satu komando. “Satu komando, kita jaga Wonosobo tetap kondusif, tidak ada kekerasan dan kita pantau serta kawal proses yang akan dilakukan pihak kepolisian,” ucapnya. Sementara itu, Kapolres Wonosobo AKBP Fannky Ani Sugiharto mengemukakan, aspirasi dari jajaran pengurus dan Kader PDI Perjuangan Kabupaten Wonosobo akan di bawa ke atasan, karena peristiwa ada di ibu kota. “Tentu kami terima kehadiran mereka, dan aspirasi akan segera diteruskan ke jajaran pimpinan di atas,” ucapnya. Pihaknya meminta kepada jajaran Pengurus PDI Perjuangan di Kabupaten Wonosobo untuk bersama-sama menjaga kabupaten dingin ini tetap aman dan kondusif. Sebab peristiwa pembakaran bendera PDI Perjuangan itu jauh dari Wonosobo. “Percayakan penyelesaian kepada pihak kepolisian, melalui jalur hukum, kita jaga bersama kabupaten ini tetap adem serta kondusif,” ujarnya. Namun dengan adanya peristiwa itu, diakui Kapolres, ada upaya peningkatan patroli di sejumlah titik yang dianggap rawan di wilayah hukum Wonosobo. (gus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: