Indonesia Vs Laos. Menang 4-0, Garuda Muda ke Semifinal SEA Games
MAGELANGEKSPRES.COM,Imus - Timnas Indonesia U-22 mengalahkan Laos 4-0 di matchday terakhir Grup B SEA Games 2019. Kemenangan itu mengantar Garuda Muda ke semifinal. Bermain di Imus Grandstand, Imus, Kamis (5/12/2019) sore pukul 16.00 waktu setempat, Indonesia bisa unggul cepat dari Laos. Saddil Ramdani membawa keunggulan merah putih pada menit ke-5. Tertinggal membuat Laos keluar menekan. Anak asuh Sundram Moorthy banyak menekan lini belakang Indonesia. Beberapa kali tendangan penjuru pun didapat, namun tak bisa dimanfaatkan Laos. Sementara Indonesia banyak melakukan serangan balik. Namun, beberapa kali upaya Saddil dan Egy Maulana bisa dipatahkan barisan belakang Laos sehingga kesulitan menambah gol. Pada menit ke-42, serangan balik Indonesia sempat membahayakan Laos. Lewat Saddil di sisi kanan, sepakannya di kotak penalti masih terlalu lemah ke gawang Laos. Hingga babak pertama tuntas, skor 1-0 tetap bertahan. Di babak kedua, Indonesia masih tampil menekan. Sebaliknya, Laos tetap tak mampu menembus lini belakang Indonesia. Tiga gol tambahan pun bisa dilesakkan Indonesia. Osvaldo Haay mencetak dua gol di menit ke-47 dan di masa injury time, dan satu gol dari Bagas Adi Nugroho pada menit ke-72. Pada menit ke-84, Indonesia nyaris mencetak gol keempatnya lewat Andy Setyo. Namun, sepakan tandem Bagas di lini belakang itu masih membentur mistar gawang Laos. Hingga laga bubar, tidak ada gol tambahan tercipta lagi. Kemenangan 4-0 membuat Indonesia memastikan lolos ke semifinal SEA Games 2019. Keberhasilan itu diraih usai Vietnam vs Thailand di Stadion Binan berakhir imbang 2-2. Vietnam pun tetap menjadi juara Grup B dengan 13 poin, disusul Indonesia (12), Thailand (10), Singapura dan Laos (4), dan Brunei (0). (net)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: