Inovasi Layanan Publik Pikat Peserta Diklatpim
MAGELANG SELATAN - Sebanyak 38 peserta Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan (Diklatpim) TK III angkatan II lembaga Administrasi Negara (LAN) menggelar kunjungan studi lapangan ke Kota Magelang, Selasa (24/9). Inovasi pelayanan publik yang telah memperoleh penghargaan tingkat nasional menjadi alasan Kota Magelang terpilih sebagai lokasi kunjungan studi. Rombongan diterima oleh Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Magelang Aris Wicaksono, di Ruang Sidang Lantai Dua Setda Kota Magelang. Hadir pula sejumlah pejabat OPD di lingkungan Pemkot Magelang. \"Seperti yang kita ketahui Kota Magelang telah banyak mendapatkan banyak penghargaan atas inovasi pelayanan publik yang diterapkan, makanya Magelang adalah lokasi yang pas untuk dikunjungi,” kata Ade Suhendar, Widyaswara Puslatbang dan Pemetaan Kompentensi ASN LAN RI. Ade menjelaskan, tujuan dari kunjungan studi ini, agar peserta bisa melihat langsung inovasi pelayanan publik yang diterapkan oleh Kota Magelang. Kegiatan ini juga bagian dari implementasi teori yang telah didapatkan selama melaksanakan Diklatpim. “Harapan kami tentunya para peserta bisa melihat dan belajar langsung inovasi di Kota Magelang. Mereka sudah banyak mendapatkan teori, kemudian kami bawa ke Kota Magelang ini untuk melihat praktiknya secara langsung,” tuturnya. Selama kunjungan di Kota Magelang, peserta akan dibagi menjadi empat kelompok dan mengunjungi empat lokasi yaitu Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip), Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil), dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMTSP) Kota Magelang. Sementara itu, Walikota Magelang Sigit Widyonindito dalam sambutan tertulis yang disampaikan kepala BKPP Kota Magelang Aris Wicaksono, menyambut baik dan menyampaikan terima kasih atas kunjungan peserta Diklatpim. Menurutnya, inovasi sangat lah penting terus digali dan senantiasa berbenah agar dapat meningkatkan pelayanan publik dalam rangka menyejahterakan masyarakat. \"Kita harus selalu berbenah dan terus melakukan inovasi untuk kemajuan dan melayani masyarakat dengan prima. Jika tidak terus berinovasi kita akan tertinggal,” ujarnya. Peserta Dilatpim ini berasal dari berbagai daerah seperti Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI, Kantor Regional 9 Badan Kepegawaian Negara (BKN) Papua, Kabupaten Kuningan, Kota Tanggerang Selatan, Kabupaten Lebong, Kota Bogor, Kota Cimahi, dan Kota Bontang. (wid)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: