Kasus Positif Corona di Kabupaten Magelang Bertambah 29 Orang
MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG - Sebanyak 29 orang dinyatakan terpapar Covid-19 di Kabupaten Magelang, pada Selasa (20/10/2020). Delapan diantaranya dari Mertoyudan, Secang (7 orang), Tempuran (4), Borobudur (4), Grabag (3) dan satu orang tersebar di Ngablak dan Windusari. Meski demikian, saat ini ada 25 orang yang sembuh. Sebanyak 16 diantaranya dari Tempuran, Candimulyo (3 orang), Kaliangkrik (2) dan satu di Mertoyudan, Secang, Grabag dan Windusari. \"Selain itu juga ada tambahan satu orang meninggal dari Salaman. Dengan tambahan 29 orang dan 25 sembuh serta satu orang meninggal itu, jumlah kumulatif pasien positif menjadi 890 orang. Rinciannya, 142 orang dirawat dan menjalani isolasi mandiri, 726 sembuh dan 22 meninggal,\" ucap Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi. Sementara jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP), saat ini ada tambahan empat baru. Mereka tersebar di Kecamatan Mertoyudan, Kajoran, Ngluwar dan Bandongan. Ada juga satu orang alih status ke positif, warga Tempuran. \"Dengan tambahan empat baru dan satu alih status ke positif itu, jumlah PDP menjadi 622 orang. Rinciannya, 23 dirawat, 531 sembuh dan 68 meninggal,\" terang Nanda. Dengan masih adanya jumlah pasien terkonfirmasi positif dan PDP itu, menandakan jika Virus Corona di Kabupaten Magelang masih ada. Terkait hal itu, pihaknya minta kepada masyarakat agar mentaati Inpres No 6 Tahun 2020 dan Perbub Kabupaten Magelang No 38 Tahun 2020 tentang pendisiplinan dan penegakan hukum protokol kesehatan. Diantaranya melakukan pengecekan suhu tubuh, pakai masker, cuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer, jaga jarak minimal satu meter dan menghindari kerumunan serta disiplin mematuhi protokol kesehatan. \"Hal lainnya, mengkonsumsi makanan bergizi, olah raga yang cukup dan minum vitamin serta menjaga daya tahan tubuh,\" pungkas Nanda. Guna mencegah penyebaran virus covid-19, maka harus disiplin dalam 3M yaitu menggunakan masker, menjaga jarak aman dengan orang lain, serta rajin mencuci tangan. (cha) #satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitanganpakaisabun
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: