Klinik Roboh Timpa Satu Pekerja

Klinik Roboh Timpa Satu Pekerja

MAGELANGEKSPRES.COM,TEGAL - Sebuah bangunan klinik di Desa Gumayun, Kecamatan Dukuhwaru roboh, Minggu (2/8). Akibatnya, satu orang tertimpa reruntuhan dan mengalami patah tulang. Informasi ini berdasarkan laporan dari Tim Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tegal. Dalam laporan itu menyebutkan, korban bernama Eko Purwanto,32, warga RT 04 RW VI Desa Dukuhlo, Kecamatan Lebaksiu. \"Peristiwa itu terjadi sekitar jam sembilan pagi. Korban luka satu orang,\" kata Ketua PMI Kabupaten Tegal, Iman Sisworo, melalui Kepala Markas Sunarto. Dia menuturkan, semula pihaknya mendapat laporan dari salah satu anggota Galawi Rescue ihwal robohnya bangunan tersebut. Tanpa menunggu lama, PMI langsung menerjunkan anggotanya untuk melakukan assesment dan membantu proses evakuasi korban. Diperoleh informasi, korban sedang melakukan finishing bangunan tersebut. Mendadak atapnya roboh dan menimpa korban hingga terjepit. Setelah berhasil dievakuasi, korban dibawa ke RSUD dr Soeselo setelah sebelumnya petugas PCS 119 Kabupaten Tegal melakukan observasi. \"Korban mengalami patah tulang. Langsung dibawa ke rumah sakit,\" ujarnya. Selain tim PMI, anggota Polsek Dukuhwaru juga membantu melakukan evakuasi. Termasuk petugas damkar, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Galawi Rescue, dan RAPI Kabupaten Tegal. (yer/gun)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: