Kodim Wonosobo Latihan Niksarpur, Komplek Pendopo Bupati Dijadikan Lokasi Tempur Kota
MAGELANGEKSPRES.COM,WONOSOBO- Kodim 0707 Wonosobo menggelar Latihan Teknik Dasar Pertempuran (Niksarpur), di halaman Pendopo Bupati. Kegiatan tersebut dihelat untuk mengasah kemampuan bertempur parjurit di wilayah perkotaan. “Kita sebagai tentara tidak boleh lupa materi tempur. Walapun saat ini situasi dalam keadaan damai, akan tetapi kemampuan bertempur tidak boleh dilupakan,” ungkap Komandan Latihan Kapten Inf Sutarto, kemarin Sebab itu syarat utama seorang prajurit tidak boleh lupa teknik dasar pertempuan. Untuk itu latihan ini dilaksanakan dengan sungguh sungguh. Materi yang diajarkan hanya mengulang saat semua masih di satuan batalyon. “Ini materinya bersifat penyegaran saja, sebab sudah pernah mereka dapatkan di masing masing satuan batalyon,” tandasnya Materi Niksarpur ini merupakan pelajaran ataupun pengetahuan militer tentang Teknik Dasar Pertempuran baik Pertempuran Kota dan Hutan Gunung. Materi ini untuk mengingat kembali materi-materi Teknik Dasar Pertempuran yang pernah didapatkan di Lembaga Pendidikan. Para anggota hanya mengulangi lagi agar tidak lupa, untuk itu laksanakan dengan semangat dan rasa tanggung jawab. “Untuk lokasi kita pusatkan di halaman pendopo bupati, di sekitar taman dan hutan kota, tentu saja aspek keamanan sudah kita pertimbangkan,” ucapnya Baca Juga Kades Badran, Temanggung Siap Mengabdi Tanpa Digaji Materi yang disampaikan kali ini adalah materi dasar pergerakan dalam pelaksanaan patroli, dengan mengingat kembali materi 5M yang pernah diajarkan dan dilatihkan sebelumnya. Berkaitan dengan hal tersebut maka kemampuan teknik dasar bertempur tersebut mutlak diberikan kepada para prajurit Infanteri sebagai pelaksana tempur di lapangan maupun saat sedang tugas operasi. “Kegiatan latihan ini merupakan program rutin yang dilaksanakan pada minggu keempat tiap bulan, namun bukan berarti bahwa latihan hanya bersifat seremonial semata,” ujarnya. Oleh karena itu, laksanakan kegiatan ini dengan sungguh–sungguh dengan mengerahkan segenap keterampilan dan kemampuan yang dimiliki, serta utamakan faktor keamanan personel dan materiil sehingga kegiatan Latihan Niksarpur dapat bermanfaat dan bila suatu saat kapan pun dibutuhkan atau diperlukan personel Kodim 0707/Wonosbo bisa selalu siap dalam melaksanakan tugasnya sebagai seorang Prajurit TNI yang mahir dan terlatih. (gus)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: