Konsleting Listrik, Satu Rumah di Wonosobo Rata Dilalap Api

Konsleting Listrik, Satu Rumah di Wonosobo Rata Dilalap Api

MAGELANGEKSPRES.COM,WONOSOBO - Sebuah rumah di Dusun Lengkong RT 46/13, Desa Binangun, Kecamatan Watumalang milik Nurohman hangus dilalap api, Selasa (7/4). Kebakaran tersebut diduga disebabkan oleh korsleting listrik pada instalasi rumah dan mengakibatkan percikan api yang memulai kebakaran. Berdasarkan informasi yang diperoleh, peristiwa kebakaran terjadi sekitar pukul 06.30 WIB. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian material ditaksir hingga Rp70 juta. Danramil Watumalang, Kapten Inf Bintarto menyebut, rumah yang terbakar tersebut dalam keadaan kosong karena ditinggal Nurrohman pergi ke luar Jawa, yakni merantau ke Bangka. Namun rumah itu kerap ditengok keluarganya, bahkan pada Senin Sore (6/4), sehari sebelum kebakaran, ibu Nurrohman mendatangi rumah tersebut untuk memasak nasi. \"Setelah masak, nasi dibawa pulang kerumah. Tetapi sebelumnya ia menyalakan lampu kamar dan teras rumah,\" ungkap Danramil Watumalang kemarin (7/7). Hingga pada pagi harinya, seorang saksi, Nur Muhyadi yang sedang menanam cabai di ladang yang terletak di lahan di sebelah bawah rumah tersebut melihat api  di salah satu bagian rumah. Dalam waktu singkat, api membesar dan membakar rumah korban. Muhyadi pun langsung meminta pertolongan ke warga sekitar. \"Mendapat laporan dari warga, anggota Koramil dan Polsek Watumalang bersama warga sekitar berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Namun api terlanjur membesar karena rumah terbuat dari kayu,\" imbuh Danramil. Hanya dalam waktu sekitar 30 menit api melalap habis rumah tersebut meski warga telah berusaha memadamkan. Maka Danramil Watumalang mengimbau kepada warga untuk selalu berhati-hati, terutama jika akan meninggalkan rumah yang tidak dihuni dan harus mengecek alat elektronik di rumah untuk menghindari korsleting listrik. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: