KPU Kota Magelang Ajak Warga Lapas Tidak Golput

KPU Kota Magelang Ajak Warga Lapas Tidak Golput

MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG -Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Magelang mengadakan sosialisasi Pemilihan Walikota dan Wakil Wali Kota Magelang Tahun 2020 di Lembaga Pemasyarakatan II A Magelang, Selasa (17/11). Sosialisasi dilaksanakan dengan menghadirkan 3 narasumber dari KPU yaitu Ketua KPU Basmar Perianto Amron, anggota KPU Divisi Sosialisasi Ig. Bambang Sarodiyono, dan anggota KPU Divisi Perencanaan Data dan Informasi Purwanti Juli Wardani. Peserta sosialisasi adalah warga binaan Lapas Magelang yang merupakan warga Kota Magelang. Yudi Winardi, Kasubag TU, Lapas Magelang mewakili Kepala Lapas berpesan agar peserta sosialisasi memperhatikan apa yang disampaikan narasumber serta menyampaikan himbauan dan ajakan agar para warga lapas menggunakan hak pilih sebaik-baiknyanya. Ketua KPU Kota Magelang, Basmar Perianto Amron dalam materinya penyampaian ada beberapa hal yang disampikan terkait dengan pemilihan yaitu tata cara pemungutan suara pada saat pandemi, daftar pasangan calon dan visi misi, serta terkait dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT) warga binaan Lapas. Basmar juga menyampaikan bahwa hak memilih adalah hak konstitusional warga negara tidak terkecuali bagi warga binaan Lapas. “Dikarenakan tidak adanya Tempat Pemungutan Suara (TPS) khusus di Lapas maka untuk pelayanan di Lapas dilayani oleh TPS 1 Kelurahan Cacaban,”kata Basmar. Selain itu, Ketua KPU juga menekankan agar warga Lapas menggunakan hak memilihnya dengan baik dan jangan golput. (hen)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: