Lubang Terus Melebar, Belum Ada Perbaikan

Lubang Terus Melebar, Belum Ada Perbaikan

 MAGELANGEKSPRES.COM,WONOSOBO- Jalan amblas dan berlubang di Dusun Pengempon, Desa Kemiriombo, Kecamatan Kaliwiro, semakin parah. Diameter lubang bertambah dua kali lipat dari sebelumnya. \"Lubang terus lebar, sudah dua kali lipat dari sebelumnya, hampir menghabiskan seluruh badan jalan. Kalau tidak ada tindakan cepat, bisa semakin luas,\" keluh warga kemiriombo, Fajar Wiji. Menurutnya, jalan yang berlubang semakin lebar. Padahal arus lalu lintas di sepanjang jalan tersebut cukup ramai dilalui berbagai jenis kendaraan. \"Seluruh badan jalan hampir habis. Pengguna yang melintas itu sudah harus berjalan di pinggiran,\" keluhnya. Untuk langkah antispasi supaya kasus mobil nyungsep seperti beberapa waktu lalu tidak terulang, pemuda setempat harus membuat portal tak jauh dari lokasi jalan berlubang. Baca Juga Komplek Candi Arjuna Dieng Dibuka Pada Minggu ke-3 \"Kita ingatkan pengguna jalan yang akan melintas di jalan Kaliwiro-Kalibawang itu. Pasalnya, saat ini kondisi lubang jalan itu terus melebar,\" ucapnya. Portal tersebut untuk memberi petunjuk bagi kendaraan yang hendak melintas. Untuk kemanan, pihaknya menyarankan kendaraan roda dua mobil pribadi saja yang boleh melintas. Sementara khusus untuk kendaraan bertonase berat, disarankan untuk melewati jalan alternatif dan memutar. \"Kecuali kalau sopirnya tetap nekat. Atau kalau jalan alternatif sudah penuh kendaraan. Maka terpaksa lewat sana. Resiko jika terjebak ditanggung sendiri. Kita sudah ingatkan,\" lanjutnya. Terlebih, jalan alternatif yang ada itu bakal memakan jarak tempuh yang lebih jauh. Dengan memutar lewat perkampungan. Ditambah kondisi jalan yang sempit dan juga banyak yang rusak. \"Kami berharap pemerintah bisa segera memperbaiki jalan tersebut. Lantaran jalan tersebut sebagai akses utama antar dua Kecamatan, \"pintanya. Terpisah, Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU PR) Esti Mulyanto menjelaskan jika rusaknya jalan di Dusun Pangempon, Desa Kemiriombo, Kecamatan Kaliwiro sudah masuk perencanaan. Pihaknya mengaku tengah menyiapkan anggaran tidak terdugauntuk perbaikan jalan tersebut. \"Kita akan gunakan dana Tak Terduga (TT) biar cepat. Jadi tidak harus nunggu anggaran perubahan terlebih dahulu,\" jelasnya. Menurutnya, dalam waktu dekat proses perbaikan jalan akan segera dilakukan. Namun belum bisa memastikan soal waktu pelakasanaanya. Pasalnya saat ini masih masuk dalam tahapan perencanaan. \"Waktu pelaksanaan belum pasti, tapi secepatnya kita upayakan,\" pungkasnya. ( gus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: