Pangkas Penyebaran Corona, Jalan Raya Candimulyo Disemprot Disenfektan

Pangkas Penyebaran Corona, Jalan Raya Candimulyo Disemprot Disenfektan

MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG – Guna memangkas penyebaran virus corona, jajaran Polres Magelang bekerjasama dengan BPBD, Damkar dan relawan lainnya telah melakukan penyemprotan dengan dsenfektan di kawasan pmukiman penduduk dan jalan raya di Kecamatan Candimulyo. Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan jajaran Kepolisian dalam rangka Operasi Aman Nusa II, dengan sasaran penyemprotan di Zona Merah Covid-19. \"Kami melaksanakan penyemprotan dengan menggunakan sarana mobil AWC sebanyak 15 ribu liter dan kendaraan bermotor / kbm milik Denpal IV / Dip, BPBD dan kendaraan bermotor milik  Dishub  Kabupaten Magelang. Masing-masing berisi 8 ribu liter, serta secara konvensional dengan semprot punggung,\" terang Kabag Ops Polres Magelang AKP Maryadi ketika dilokasi guna memimpin penyemprotan, Senin (15/6/2020). Maryadi berharap, diadakan penyemprotan ini penyebaran Covid 19 bisa segera berakhir, dan masyarakat menyongsong new normal dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan. \"Semoga saja dengan terus secara berkala penyemprotan dapat membantu mencegah penyebaran Covid 19. Dan diharapakan mesayarakat untuk tetap disiplin dalam pola hidup sehat menuju era new normal dan keamanan tetap kondusif dan masyarakat akan bisa produktif,\" pungkas Maryadi.(cha)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: