PHRI Gelar Lomba Mini Golf

PHRI Gelar Lomba Mini Golf

MAGELANG SELATAN – Puluhan pelaku usaha hotel dan restoran yang tergabung dalam BPC PHRI Kota Magelang mengikuti permainan mini golf, untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-74. Mini golf dilangsungkan di Borobudur International Golf and Country Club (BIGCC) Magelang, Sabtu (24/8). Sebelum dimulainya permainan, seluruh peserta terlebih dahulu diajak berkeliling memutari lapangan menggunakan mobil golf, yang masing-masingnya dipandu oleh caddy yang cantik-cantik nan jelita. Lalu setelah ada aba-aba, seluruh peserta pun berkumpul di tengah lapangan untuk mendengarkan arahan dari panitia. Mereka tampak sangat antusias, bahkan ada beberapa yang lebih dulu menyiapkan peralatan meski tanpa ada instruksi. Permainan mini golf dibagi dalam 9 pairing yang masing-masingnya terdapat 4-5 peserta. Siapa yang paling sedikit memukul hingga bola masuk ke dalam hole, maka dialah yang akan menjadi pemenang. “Lomba seperti ini membuat kita semua ceria. Tapi yang paling penting ini untuk kebersamaan dan kekompakan di mana kita bisa saling akrab, guyub, dan rukun antar sesama,” ujar Ketua BPC PHRI Kota Magelang Eddy Hamdani, di sela-sela acara. Permainan mini golf menurut Eddy, dimaksudkan agar para anggota bisa merasakan bagaimana bermain golf itu luar biasa dan menyenangkan. Bermain golf itu tidak mudah, menguras strategi, menguras tenaga, bahkan cukup menguras otak. Dan ini perlu dibudidayakan supaya lebih dikenal lagi. Lebih-lebih lanjut Eddy, Borobudur Golf saat ini sudah menjadi tujuan wisata yang sangat penting di Kota Magelang selain Gunung Tidar dan Taman Kyai Langgeng. BIGCC memiliki fasilitas 18 hole yang sudah berstandar internasional. Terkait peringatan HUT Kemerdekaan RI, Eddy menyatakan, sebagai insan pariwisata pihaknya perlu menyumbangkan sesuatu bagi negara dan bangsa. Apalagi pemerintah saat ini telah menempatkan pariwisata sebagai leading sector nomor dua di bawah minyak dan gas. “Kami sebagai stakeholder pemerintah ingin memajukan pariwisata di Kota Magelang pada khususnya dan di Jawa Tengah pada umumnya,” tuturnya. Selain mini golf, dalam memeriahkan peringatan HUT Kemerdekaan ini, BPC PHRI Kota Magelang juga menggelar lomba karaoke. Meski diikuti oleh 9 peserta saja, namun lomba karaoke berlangsung meriah. (imr)    

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: