Unimma Gelar Workshop OJS
MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG SELATAN - Universitas Muhammadiyah Magelang (Unimma) menggelar Workshop OJS (Online Journal System) di Hotel Safira, Kota Magelang, Rabu (24/2). Workshop yang berlangsung sehari ini, membahas mengenai standardisasi pengelolaan jurnal online. Rektor Unimma, Dr Suliswiyadi MAg mengatakan, penelitian dan pengembangan menjadi bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. Sebelumnya, Unimma menjadi salah satu Perguruan Tinggi Muhammadiyah Aisyiyah (PTMA) kedua yang memiliki jurnal terindeks Scopus. ”Capaian ini terus memacu Unimma untuk membekali calon editor jurnal agar publikasi ilmiah di lingkungan kampus terus maju. Dari alasan itu pula, kami menggelar workshop student journal,” katanya. Suliswiyadi memberikan apresiasi kepada calon editor jurnal. Menurutnya, kegiatan ini menjadi langkah strategis menuju praktik terbaik untuk PTMA. ”Kita harus yakin bahwa hasil tidak akan mengkhianati proses,” tutur Rektor. Dia juga berharap student journal dapat bermanfaat dan mampu mendorong untuk percepatan kinerja Unimma. Pada kegiatan tersebut, turut dipaparkan pengenalan Open Journal Systems (OJS) dan Journal Foster, cara setting OJS, praktik transaksi paper, serta teknik review, pengurusan International Standard Serial Number (ISSN) dan follow up-nya. Sementara itu, Dr Muji Setiyo ST MT, Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Unimma, menyebutkan bahwa kegiatan student journal diharapkan dapat mempersiapkan editor yang handal. ”Meskipun ini student journal yang kami mulai dari nol, tetapi LPPM bertekad mendampingi para calon editor untuk menjadi profesional sesuai dengan indikator-indikator internasional,” katanya. (wid)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Mengulik Sederet Inovasi Perpustakaan Daerah Kota Magelang yang Bermanfaat untuk Masyarakat
- 2 TOK! Raperda APBD Purworejo TA 2025 Disepakati
- 3 Aksi Teatrikal Ratusan Siswa SMK Citra Medika Kota Magelang Warnai Peringati Hari AIDS
- 4 Lirik Lagu Memori Baik - Sheila On 7, Kilas Balik Perintisan Karirnya hingga Dikenang Sepanjang Masa
- 5 Geruduk DPRD Wonosobo, FKGWB Kemenag Minta Insentif APBD
- 1 Mengulik Sederet Inovasi Perpustakaan Daerah Kota Magelang yang Bermanfaat untuk Masyarakat
- 2 TOK! Raperda APBD Purworejo TA 2025 Disepakati
- 3 Aksi Teatrikal Ratusan Siswa SMK Citra Medika Kota Magelang Warnai Peringati Hari AIDS
- 4 Lirik Lagu Memori Baik - Sheila On 7, Kilas Balik Perintisan Karirnya hingga Dikenang Sepanjang Masa
- 5 Geruduk DPRD Wonosobo, FKGWB Kemenag Minta Insentif APBD