Jalan Sehat dan Senam Aerobik Meriahkan Haornas MA dan MTs An-Nawawi

 Jalan Sehat dan Senam Aerobik Meriahkan Haornas MA dan MTs An-Nawawi

SENAM. Para siswi saat mengikuti senam aerobik bersama pada puncak Haornas MA dan MTs An-Nawawi tahun 2022.(foto : Lukman Hakim/Purworejo Ekspres)--Magelangekspres.com

PURWOREJO, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Ribuan siswa MA dan MTs An-Nawawi Berjan Purworejo mengikuti kegiatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) tahun 2022, Minggu (11/9). Kegiatan Haornas di sekolah berbasis pesantren tersebut dilaksanakan dengan menggelar jalan sehat dan senam aerobik massal yang diikuti oleh seluruh warga madrasah.

Kepala MA An-Nawawi, H Sahlan MSI mengatakan bahwa agenda olahraga bersama antara MA dan MTs An-Nawawi merupakan agenda puncak peringatan Hari Olah Raga Nasional tahun 2022 yang sudah menjadi agenda rutin setiap tahun.

"Mestinya Haornas diperingati setiap tanggal 9 September. Namun karena tanggal tersebut kebetulan jatuh pada hari Jumat, jadi agenda kegiatannya kami putuskan untuk digelar hari ini," katanya.

Dikatakannya, sebagaimana diketahui  bahwa bulan September adalah bulannya olahraga. Ia mengatakan bahwa momentum Haornas ini  menambah semangat masyarakat Indonesia untuk berolahraga. Karena  olahraga menjadikan tubuh menjadi sehat sekaligus menciptakan semangat dalam berkarya dan berprestasi.

"Semoga momentum ini menambah kesadaran warga madrasah untuk terus berolahraga sehingga kebugaran terjaga dan berprestasi,"  imbuhnya.

Sementara itu, Kepala MTs An-Nawawi, Muh Taufiq Fauzi MPd menambahkan, kegiatan peringatan Haornas tahun 2022 ini mengambil tema Bersama Cetak Juara. Harapannya, tema tersebut dapat menjadi harapan sekaligus motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan mutu serta layanan pendidikan agar semakin berprestasi di masa mendatang.

Panitia kegiatan, Achmad MSI mengatakan bahwa dua agenda kegiatan puncak peringatan Haornas tahun 2022 ini antara lain jalan sehat berkeliling lingkungan madrasah sejauh kurang lebih 10 kilometer lalu dilanjutkan dengan senam aerobik massal sekaligus pembagian doorprize. "Kurang lebih kegiatan ini diikuti oleh 3.500 orang yang terdiri dari siswa, guru serta karyawan," tandasnya. (adv/luk)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelangekspres.com