Grebeg Pasar Jadi Sarana Edukasi Stunting

Grebeg Pasar Jadi Sarana Edukasi Stunting

SOSIALISASI. Dinsosdaldukkb saat melakukan sosialisasi Bangga Kencana di Pasar Kranggan Ketiwijayan Grabag. (foto : Lukman Hakim/Purworejo Ekspres)--Magelangekspres.com

PURWOREJO, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Grebeg Pasar merupakan event kegiatan dari BKKBN yang bertujuan untuk menyosialisasikan program Bangga Kencana (Pembangunan Keluarga Kependudukan, Keluarga Berencana), salah satunya percepatan penurunan stunting.

Kegiatan ini dipusatkan di Desa Kertiwijayan, tepatnya di area pasar Kranggan, kemarin.

Hadir dalam kesempatan tersebut Staf Ahli Bupati Purworejo Rita Purnama  SSTP MM, Anggota Komisi IV DPR Nur Hidayat, Kadin Dinsosdaldukkb Ahmat Jainudin SIP MM, Camat Bayan Dwi Cahyono HS SIP, Lurah Desa Ketiwijayan dan seluruh penyuluh KB se-Kabupaten Purworejo.

Kepala Dinsosdaldukkb Ahmat Jainudin SIP MM menyampakan bahwa kegiatan grebeg bertujuan untuk mempercepat tercapainya program Bangga Kencana (Pembangunan Keluarga Kependudukan, Keluarga Berencana).
“Sedangkan sasaran kegiatan ini adalah pengunjung pasar tradisional, pedagang pasar, dan masyarakat sekitar,” ujarnya.

Pada kesempatan itu Staf Ahli Bupati Purworejo Rita Purnama SSTP MM turut melakukan grebeg pasar. Dengan melakukan komunikasi dua arah dengan pedagang yang berjualan di pasar Kranggan.

Selain berinteraksi dengan pedagang, juga membagikan souvenir sebagai tanda kepedulian dan alat untuk mensosialisasikan program Bangga Kencana.
Rita Purnama juga melakukan monitoring  untuk melihat secara langsung kegiatan pelayanan KB Implant dan IUD. Pada kegiatan ini terlayani kurang lebih 42 akseptor KB Implant dan IUD.

Di sela-sela kegiatan, Rita menegaskan bahwa program Bangga Kencana tidak hanya berupa pemasangan alat kontrasepsi saja, tapi juga untuk meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan keluarga.

"Semua pihak harus berkomitmen melaksanakan program tersebut, baik pemerintah dari semua tingkatan, pihak-pihak ketiga dan masyarakat. Termasuk untuk menurunkan angka stunting, salah satunya dengan generasi berencana," pungkasnya. (luk)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelangekspres.com