Harga Camping di Silancur Highland Magelang Musim Libur Lebaran 2023

Harga Camping di Silancur Highland Magelang Musim Libur Lebaran 2023

Suasana eksotisme Silancur Highland Magelang yang menawarkan wisata panorama, sunrise, hingga camping ground.-Larasati Putri-Magelang Ekspres

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Jika menginap di hotel sudah biasa, mungkin camping dengan pemandangan gunung bisa menjadi pilihan tepat mengisi liburan terakhir Lebaran tahun ini.

Banyak lokasi yang menawarkan camping ground di Magelang.

Mumpung libur Lebaran belum berakhir, sensasi tidur di bawah tenda seperti ini perlu Anda rasakan.

Salah satu camping ground terbaik di Magelang adalah Silancur Highland.

Selain suasana dingin, pengunjung bisa menikmati keindahan golden sunrise pagi harinya.

Fasilitasnya pun lengkap. Ada toilet bersih, musala, spot foto terbaik, parkir yang luas, dan menu makanan yang siap memanjakan para pengunjungnya.

BACA JUGA:Harga Tiket Silancur Highland Magelang Selama Libur Lebaran

Namun, untuk dapat camping di sini ternyata ada peraturan yang mesti dijalankan setiap pengunjungnya.

Jangan harap, kalau Anda beda gender bisa menginap satu tenda. Sebab, hanya pasangan suami istri, keluarga dalam satu KK saja yang boleh bermalam dalam satu tenda.

Soal tarif, camping di Silancur Highland juga relatif murah.

Tiket camping dewasa hanya Rp20 ribu per orang, anak 3-6 tahun Rp10 ribu per malam.

BACA JUGA:Silancur Highland Magelang Jadi Lokasi Syuting Bidadari Bermata Bening

Kemudian, untuk tenda kelompok 4-5 orang tarif sewa tenda Rp75 ribu, tenda kap 2-3 orang Rp60 ribu.

Fasilitas tambahan seperti sleeping bag Rp10 ribu, matras Rp5 ribu, kompor portabel Rp20 ribu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres