Pusat Gempa Tengah Malam Ternyata Ada Di Sini

Pusat Gempa Tengah Malam Ternyata Ada Di Sini

Informasi BMKG tentang gempa yang terjadi di selatan Pulau Jawa, tengah malam Kamis 8 Juni 2023---

Pusat Gempa Tengah Malam Ternyata Ada Di Sini

MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Gempa dirasakan cukup kuat di Magelang dan sekitarnya pada pukul 00.04 WIB, Kamis 8 Juni 2023. Goncangan terasa selama beberapa detik.

Berdasarkan unggahan akun twitter BMKG, pusat gempa yang terjadi tengah malam ini ada di Pacitan, Jawa Timur.

Pusat gempa berada di kedalaman 10 kilometer.

“#Gempa Mag:6.0, 08-Jun-23 00:04:55 WIB, Lok:9.15 LS,110.69 BT (117 km BaratDaya PACITAN-JATIM), Kedlmn:10 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG,” tulis akun twitter BMKG.

Diketahui bahwa gempa itu dapat dirasakan di sepanjang selatan pulau Jawa. Bahkan gempa juga dirasakan di wilyah utara Jawa.

Gempa terjadi selama beberapa detik.

“Klaten kenceng banget,” tulis netizen

BACA JUGA:Gempa 6.0 Magnitudo Guncang Maluku, Berpotensi Tsunami?

“Jogja kerasa banget,” sambung netizen.

Di Magelang, banyak warga yang tengah tertidur mendadak keluar rumah.

BACA JUGA:Gempa Bumi Tektonik M 1.9 Guncang Dieng, Serasa Seakan Truk Berlalu

Mereka khawatir gempa dengan kekuatan 6.0 magnitudo tersebut akan berjalan lama dan berpotensi merobohkan bangunan tembok.

BACA JUGA:Ada Gempa-gempa Kecil, Dieng Masih Aman Dikunjungi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres