Percepatan ODF di Wonosobo, Juli Siap Dideklarasikan

Percepatan ODF di Wonosobo, Juli Siap Dideklarasikan

TAMU. Bupati Wonosobo beserta jajaran forkopimda terima tamu kehormatan provinsi, Ganjar Pranowo di alun-alun setempat, Selasa (20/6). -mukarom mohammad/wonosobo ekspres-MAGELANG EKSPRES

WONOSOBO, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID Tidak sampai sebulan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wonosobo berhasil dobrak kakus helikopter. Rencananya, Juli siap deklarasikan open defecation free (ODF).

"Saya berjanji, minggu pertama di bulan Juli besok kita siap deklarasikan ODF 100 persen di Wonosobo. Target awal launching-nya September, tapi kita buktikan bisa lebih mempercepat gerakan itu," kata Bupati Wonosobo, Afif Nurhidayat.

Hal itu disampaikan saat sambutan pada acara pelantikan pengurus PPDI Provinsi Jateng di Alun-alun setempat, Selasa 20 Juni 2023.

Terhitung semenjak Mei lalu hingga sekarang, penanganan buang air besar sembarangan (BABS) terbuka di Wonosobo sudah hampir rampung. Sampai Juli mendatang, ditargetkan sudah sentuh 100 persen ODF.

BACA JUGA:Bupati Wonosobo Janji Bakal Tutup Galian C Liar di Kertek Usai Didemo Warga

"Persentasenya saya tidak hapal, yang pasti hampir setiap hari kami dari jajaran pimpinan terus lakukan pemantauan sampai target kita goal," ucap Afif.

Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo mengatakan, bupati getol dalam penanganan kasus strategis di Wonosobo.

"Saya salut kepada Bupati Wonosobo, karena dari yang ditargetkan selesai September mendatang, justru dikatakan telah siap deklarasikan ODF Bulan Juli," ucap Ganjar dalam sambutanya.

Ganjar berharap, momentum dilantiknya Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) dapat berkerjasama dengan pemerintah daerah masing-masing dalam penanganan segala persoalan setempat. (mg7)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres