Mengenal Slondok, Salah Satu Camilan Khas Magelang yang Gurih dan Nagih!
Mengenal Slondok, Salah Satu Camilan Khas Magelang yang Gurih dan Nagih!-MielPhotos2008-CANVA
MAGELANG EKSPRES—Slondok atau selondok merupakan salah satu cemilan yang berupa keripik atau semacam camilan gurih yang terbuat dari singkong.
Camilan ini merupakan cemilan tradisional yang memiliki rasa renyah, gurih, dan disertai dengan cita rasa pedas atau terkadang manis.
Seperti apa slondok itu?
Slondok ini biasanya memiliki rasa yang tergantung pada setiap produsen yang membuatnya.
BACA JUGA:Dijamin Ketagihan! Ini Dia Rekomendasi Warung Kupat Tahu di Magelang
Namun biasanya varian rasa yang dimiliki slondok yaitu varian rasa asin, pedas, dan juga manis.
Dari segi tekstur, slondok bertekstur kering dan krispy seperti tekstur kerupuk atau keripik pada umumnya.
Kemudian dari segi rasa, slondok lebih cenderung ke gurih dan terasa unsur singkong di dalamnya.
BACA JUGA:Menikmati Blendrang Makanan Tradisional Asal Muntilan
Cara membuat slondok
Memanfaatkan singkong dengan pengolahan yang sedimikian rupa, slondok menjadi salah satu camilan dengan bentuk panjang atau bahkan dalam bentuk lain tergantung pada inovasi produsen yang membuat.
Namun, secara umum slondok ini berbentuk panjang.
Bentuk panjang ini menyerupai kulit yang panjangnya bervariasi sekitar 10 cm-20 cm atau tergantung pada produsen masing-masing.
Dalam proses pembuatannya, produsen slondok biasanya masih menggunakan cara serta alat tradisional.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: