5 Rekomendasi Bakso Enak di Magelang, Dijamin Ngiler!

5 Rekomendasi Bakso Enak di Magelang, Dijamin Ngiler-Pinterest- Cookpad-
Bakso Enak Kutoarjo merupakan sebuah tempat makan yang berada di Jalan Jenderal Sudirman Nomor 33, Rejowinangun Selatan Kecamatan Magelang Selatan, Kota Magelang, Jawa Tengah.
Jam Bakso Enak Kutoarjo mulai pukul 09.00-20.30 WIB. Harga untuk menu Bakso di Bakso Enak Kutoarjo sangat ekonomis, cukup sediakan uang sekitar Rp 4.000 - Rp 31.500 saja untuk menikmatinya.
Bakso Enak Kutoarjo ini sempat viral loh pada masanya, dan banyak dicari oleh penikmat bakso.
4. Bakso Krikil Pak Bendot
Bakso Krikil Pak Bendot merupakan salah satu pelopor lahirnya bakso krikil di Magelang. Alamat lengkap nya di Jalan Ade Irma Suryani, Potrobangsan, Kecamatan Magelang Utara, Kota Magelang, Jawa Tengah.
Bakso krikil Pak Bendot disajikan mulai dari pukul 08.00 wib sampai laut malam. Kenikmatan lain ketika Anda menikmati semangkuk bakso krikil Pak Bendot Anda juga bisa bersantai dan bermain di Taman Badaan.
Kapan lagi bisa bersantai bersama keluarga sekaligus menyantap bakso krikil yang menggugah selera di Kota Magelang.
BACA JUGA:7 Warung Nasi Goreng Magelangan yang Enak, Harga Mulai Rp 10 Ribuan
5. Bakso Tulang Senopati Magelang
Merupakan restoran yang lokasinya berada di Provinsi Jawa Tengah yang tepatnya di Jalan Kalimas 49 RT 02 RW 02 Kelurahan Kedungsari Kecamatan Magelang Utara Kota Magelang.
Siapkan uang setidaknya Rp 9.000 - Rp 28.000 untuk menikmati berbagai menu lezat dan nikmat yang disajikan oleh Bakso Tulang Senopati, Magelang Selatan.
Kuahnya yang nendang serta baksonya yang legit. Membuat pengunjung tidak rugi jika mampir ke bakso Tulang Senopati Magelang.
Itu dia 5 bakso terenak di Magelang yang wajib kamu coba. Menyantap semangkuk bakso merupakan pilihan tepat ketika kamu berada di Magelang. Selamat mencoba kuliner Magelang! (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: