Selain Nepal Van Java, Kaliangkrik Punya Curug Kembang Selawe yang Jadi Wisata Alam Gratis !

Selain Nepal Van Java, Kaliangkrik Punya Curug Kembang Selawe yang Jadi Wisata Alam Gratis !

Selain Nepal Van Java, Kaliangkrik Punya Curug Kembang Selawe yang Jadi Wisata Alam Gratis !--Youtube

MAGELANGEKSPRES -- Tentramnya Curug Kembang Selawe di Kaliangkrik Magelang yang jadi wisata gratis hanya 15 menit dari Nepal Van Java.

Mengunjungi destinasi wisata di Magelang, cobalah untuk mendatangi sebuah tempat liburan yang belum diketahui banyak orang.

Seperti keberadaan Curug Kembang Selawe yang berada di Dusun Cepogo, Desa Munggang Sari, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Curug Kembang Selawe menjadi lokasi tempat wisata yang memiliki pesona alam berupa air terjun yang begitu menyegarkan.

BACA JUGA:Wisata Air Terjun di Perbukitan Menoreh, Curug Winong Jadi Rekomendasi Tempat Liburan Gratis Bak Surga

Destinasi wisata alam ini, keberadaannya tak jauh dengan lokasi hiburan Nepal Van Java dan Silancur Highland Magelang.

Jika perjalanan diawali dari Nepal Val Java yang terkenal dengan pesona perumahan bertingkat ala Nepal. Waktu tempuh yang dilalui hanya berkisar 15 menit saja.

Atau apabila perjalanan wisata dimulai dari wisata Silancur Highland.

Maka waktu yang dibutuhkan untuk sampai pada wisata alam ini berkisar 10 menit saja.

Berwisata di Kaliangkrik, Magelang memang menyuguhkan bernagai destinasi wisata yang tak main-main.

Dari tempat tinggal hingga pesona alamnya pun terlihat begitu indah. Bahkan pesona Curug Kembang Selawe ini pun masih tak terduga-duga oleh masyarakatnya.

Curug Kembang Selawe merupakan sumber daya alam yang kehadirannya belum dijadikan sebagai obyek wisata.

BACA JUGA:Wisata Air Terjun di Lereng Gunung Sumbing: Curug Bujet dan Sigetik jadi Curug Cantik di Kajoran Magelang

Oleh sebabnya, untuk memasuki wisata di Magelang ini wisatawan tidak akan dikenakan biaya masuk atau gratis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: