Calon Lulusan SMK Kesehatan Purworejo Diminta Tak Asal Pilih PT
MEMBAUR. Para alumni dan siswa kelas XII SMK Kesehatan Purworejo membaur dalam kegiatan Bincang Alumni bertajuk Strategi Menembus Universitas Impian, di sekolah setempat.-foto: eko sutopo/purworejo ekspres magelangekspres-MAGELANG EKSPRES
PURWOREJO, MAGELANGEKSPRES- Siswa kelas XII SMK Kesehatan Purworejo diminta untuk mengenali perguruan tinggi (PT) impiannya sehingga tidak asal pilih dalam melanjutkan jenjang pendidikannya.
Mereka diajak mengetahui langsung profil PT dari belasan alumni SMK Kesehatan Purworejo lulusan dari tahun 2022 hingga 2023 yang melanjutkan kuliah di beberapa perguruan tinggi (PT) negeri dalam acara Bincang Alumni, di sekolah setempat pada Senin (15/1). Diikuti oleh semua calon lulusan dari jurusan keperawatan dan farmasi, Bincang Alumni mengangkat tema 'Strategi Menembus Universitas Impian".
BACA JUGA:PAD Dinas PUPR Purworejo Terealisasi 161,7 persen
Guru BK SMK Kesehatan Purworejo, Agustina Rusdiprihandani SPd, menjelaskan tujuan Bincang Alumni kali ini agar anak punya pandangan bagaimana cara memilih universitas impian mereka. Sesuai tema, para alumni menyampaikan trik dan tips supaya bisa lolos di universitas negeri.
"Dari alumni menyampaikan tips bagaimana bisa masuk universitas negeri, menjelaskan tentang biayanya, bea siswa yang ada di universitasnya masing-masing serta pengalaman hidupnya selama proses mendaftar ke universitas. Juga ada sesi tanya jawab dalam kegiatan ini," jelas Agustina.
Menurut Agustina, Bincang Alumni merupakan program rutin untuk kelas XII. Namun, dengan tema berbeda.
"Yang diundang alumni tahun sebelumnya. Harapannya anak-anak bisa memilih universitas dengan tepat dan memilih jurusannya juga sesuai keinginannya," katanya.
Kepala SMK Kesehatan Purworejo, Nuryadin SSos MPd, menyambut baik atas digelarnya Bincang Alumni ini. Pihaknya merasa bangga karena siswa-siswanya para alumni bisa diterima di perguruan tinggi negeri favorit, seperti di Universitas Brawijaya, Universitas Airlangga, UGM, UNY dan beberapa perguruan tinggi negeri favorit lainnya.
BACA JUGA:Pemakai Sabu Diamankan Polisi Saat Transaksi Narkoba di Purworejo, Barang Bukti Diselipkan di Baliho
"Target kita tinggal UI yang belum tembus. Dulu targetnya bisa tembus UGM dan UNY, Alhamdulillah tercapai," ungkap Nuryadin.
Sering disampaikan, kata Nuryadin, bahwa SMK Kesehatan Purworejo memang top. Dengan capaian ini berarti memang benar-benar top.
Pihaknya pun berharap adanya Bincang Alumni ini akan memberikan spirit bagi para calon lulusan. Selain itu juga menambah wawasan mereka, dan memantapkan pilihannya untuk melanjutkan ke perguruan tinggi.
"Saya berharap juga berdampak pada masyarakat umum agar lulusan SMP yang pengin sekolah di SMK Kesehatan Purworejo tambah banyak. Karena di sekolah ini ada jaminan kerja, jaminan kuliah ataupun jaminan kerja sambil kuliah," tandas Nuryadin. (top)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres